JAVASATU.COM-GRESIK- Program vaksinasi bagi anak usia sekolah di Kabupaten Gresik sudah mencapai 90 persen. Bahkan, tuntas hingga dosis kedua.

“Untuk vaksinasi di sekolah rata-rata sudah 90 persen ya mas, hampir selesai, ” terang Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik, S Hariyanto kepada Javasatu.com, Selasa (22/2/2022).
“Sementara untuk vaksin dosis ketiga atau booster juga masih terus dilakukan di sejumlah sekolah,” lanjutnya.
Ia merinci sejumlah capaian vaksinasi, antara lain vaksinasi siswa tingkat SD pada dosis pertama 83,37 persen dan dosis kedua sebanyak 60,62 persen, serta vaksinasi ketiga baru 0,41 persen.
“Kalau untuk tingkat SMP pada dosis pertama sudah 96,26 persen dan dosis kedua 96,07 persen, serta dosis ketiga baru di 0,09 persen,” urainya.
Ia membeberkan untuk vaksinasi siswa tingkat SMA, pada dosis pertama mencapai 87 persen, dan dosis kedua sekitar 71,78 persen, serta dosis ketiga ada di 0,31 persen.
“Kalau total sekolah ada 574 tingkat SD dan SMP. Kalau vaksinasi dosis ketiga masih terus berlangsung sampai saat ini,” tukasnya.
Disinggung soal Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 di Kota Gresik? Ia mengaku PTM diberlakukan maksimal 50 persen, sebab kata dia terdapat siswa yang terpapar Covid-91 varian Omicron sebanyak 112 siswa. Yaitu 53 siswa SD dan 59 siswa SMP.
“Saya harap anak-anak tetap mematuhi protokol kesehatan karena pandemi belum berakhir,” pungkas Hariyanto. (Bas/Red).