JAVASATU.COM-GRESIK- Warga yang bermukim di Perumahan Griya Sekar Kedaton yang masuk di dua wilayah yakni Desa Sidomukti dan Desa Sekarkurung Kecamatan Kebomas Kabupaten Gresik memperingati Hari Raya Iduladha 1443 hijriah. Seperti pada umumnya, warga menunaikan ibadah salat Iduladha dan menyembelih hewan kurban, Minggu (10/7/2022).
Ada 3 ekor sapi dan 8 kambing yang disembelih panitia usai melakukan salat Iduladha yang digelar di musala setempat.
Dalam khotbah Iduladha, ustaz Juned mengajak seluruh masyarakat mencontoh keikhlasan, kesabaran, kekuatan dan ketabahannya yang telah dilakukan oleh Nabi Ibrahim AS terhadap Nabi Ismail AS.
“Dalam ceritanya, Nabi Ibrahim diusia tuanya mengharapkan di karuniai seorang putra tapi setelah lahir putranya, atas perintah Allah SWT untuk menyembelih putranya yang bernama Ismail. Dan itu dilakukan oleh Nabi Ibrahim. Semua dilakukan dengan penuh keimanan” tutur ustaz Juned dalam khotbah Iduladha, Minggu (10/7/2022).
“Dengan tanpa ragu nabi Ibrahim as langsung datang ke Ismail dan berkata bahwa saya mendapat perintah dari Allah SWT untuk menyembelih kamu (Ismail), jawab Ismail jika memang itu perintah Allah SWT silahkan saya ikhlas Jawab Ismail. Dan akhirnya sama Allah SWT diganti dengan seekor domba atau kambing. Itulah sedikit cerita tentang makna Iduladha” sambungnya.
Untuk itu, ustaz Juned juga mengajak para jemaah meningkatkan kualitas keimanan, ketakwaan dan keikhlasan di momen hari raya Iduladha ini.
“Dengan berkurban ini merupakan makna dari kualitas keihklasan seseorang. Semoga Allah SWT menerima amal kita semua dan dimasukkan ke surganya Allah SWT, amin” pungkas ustaz Juned.
Sementara, Ketua Takmir Musala, Dodiek Hilmi menyampaikan terimakasih kepada semua warga dan panitia iduladha.
“Alhamdulillah dalam memperingati dan menjalankan ibadah Iduladha telah berjalan lancar dan sukses. Kami telah menyembelih hewan kurban 3 ekor sapi dan 8 ekor kambing” ungkap Dodiek memungkasi. (Bas/Arf)