
JAVASATU.COM-MALANG- Nahas menimpa Darmaji, 44, warga Desa Banjararum, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Setelah dikabarkan hilang empat hari, lelaki pengangguran itu ditemukan tak bernyawa, Rabu (9/10) sore. Mayat korban dapat dievakuasi Rabu malam.
Saat ditemukan, mayat Darmaji tercebur di dalam sumur. Kondisinya sudah membusuk dan mengeluarkan bau tidak sedap.
Kanitreskrim Polsek Singosari, Iptu Supriyono menjelaskan, mayat korban ini ditemukan pertama kali oleh tetangganya, Ashari, 46.
Saat itu, saksi curiga dengan aroma tidak sedap yang cukup menyengat di sekitar rumahnya. Akhirnya dia pun mencari sumber bau.
Setelah mencari, ditemukan sumber bau itu dari dalam sumur yang tidak jauh dari lokasi rumah saksi. Ashari pun melihat ke dalam sumur dan mendapati sosok yang sudah mengapung dalam sumur.
“Saksi kemudian memanggil dua orang lainnya. Kejadian ini lantas dilaporkan kepada kami,” kata Supriyono kepada Javasatu.com, Kamis (10/10).

Petugas dari Polsek Singosari segera ke lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Sementara mayat korban dievakuasi dengan bantuan PPMR Rescue dan petugas dari PMI Kabupaten Malang.
Berdasarkan hasil olah TKP dan keterangan saksi-saksi, kata Supriyono, diduga korban dalam kondidi stres atau ada gangguan kejiwaan. Darmaji meninggal akibat terpeleset dan jatuh kesumur sedalam 20 meter.
“Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Usia kematian korban diperkirakan empat hari,” tandasnya. (Ayu)