email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Jumat, 2 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

SDN Tanah Kalikedinding I Surabaya Meriahkan HUT ke-80 RI dengan Lomba Tradisional

by Sudasir Al Ayyubi
16 Agustus 2025

JAVASATU.COM- Suasana meriah menyelimuti halaman SDN Tanah Kalikedinding I Surabaya saat ratusan siswa antusias mengikuti perlombaan tradisional untuk memperingati HUT ke-80 Republik Indonesia, Senin (11/8/2025).

Siswa semangat mengikuti lomba makan kerupuk. (Foto: Javasatu.com)

Sebanyak 240 siswa dari kelas 1 dan 2 terlibat dalam dua perlombaan khas 17 Agustusan, yakni makan kerupuk dan lari kelereng.

Sorak sorai para siswa dan guru membuat suasana semakin ramai, menghadirkan nuansa kebersamaan khas perayaan kemerdekaan.

Perlombaan yang digelar sejak pagi itu berlangsung penuh semangat. Anak-anak berusaha sekuat tenaga menyelesaikan tantangan, meski diwarnai tawa lepas karena keseruan lomba.

Guru sekaligus Penanggung jawab rombongan belajar (rombel) kelas 1 dan 2, Yuli Astikasari, S.Pd, menegaskan bahwa perlombaan ini bukan sekadar hiburan, melainkan bagian dari upaya melestarikan budaya bangsa.

“Perlombaan makan kerupuk dan lari kelereng ini merupakan permainan tradisional yang sederhana tapi sarat makna. Kami ingin anak-anak tetap mengenal dan mencintai budaya bangsa sendiri, di tengah derasnya arus budaya luar seperti Korea yang begitu digemari saat ini,” ujar Yuli.

Lomba lari kelereng. (Foto: Javasatu.com)

Menurut Yuli, generasi muda saat ini banyak terpapar budaya populer asing, khususnya budaya Korea yang sangat digandrungi. Namun demikian, pihak sekolah merasa perlu terus menghadirkan permainan tradisional agar tidak tergeser oleh tren globalisasi dan digital.

BacaJuga :

Wabup Malang Ajak Kampus dan Komunitas Perkuat Dukungan Sosial Warga

Cegah Krisis Karakter Remaja, Pembina Pramuka se-Indonesia Perkuat Satya dan Darma

“Melalui lomba sederhana ini, anak-anak belajar sportivitas, kebersamaan, sekaligus melestarikan tradisi Indonesia. Kami berharap pengalaman ini menumbuhkan rasa bangga terhadap budaya lokal,” imbuhnya.

Tak hanya siswa, para guru yang hadir juga larut dalam keceriaan. Mereka memberi dukungan kepada peserta, sambil bernostalgia dengan permainan masa kecil yang kini jarang ditemui.

Momentum lomba tradisional ini diharapkan menjadi salah satu cara SDN Tanah Kalikedinding I untuk mengingatkan generasi penerus agar tidak melupakan jati diri bangsa. (sir/arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: HUT RILomba AgustusanSDN Tanah Kalikedinding 1 Surabaya
ADVERTISEMENT

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Investor Ritel Melejit, bluRDN Permudah Buka RDN Saham secara Digital

Dedikasi Berbuah Pangkat, 137 Personel Polres Malang Naik Jabatan

OPINI: Kebijakan Fiskal Digital untuk Transparansi dan Antikorupsi

Polisi Tangkap Kapal Trawl di Gresik, Lindungi Ekosistem Laut dari Kerusakan

Jelang Sertijab Dandim, Kodim Blora Jalani Verifikasi Korem 073

Tersesat di Hutan Bawean, 4 Wisatawan Asal Sidoarjo Diselamatkan Polisi

PN Kepanjen Gandeng PBH Peradi Malang, Perkuat Akses Bantuan Hukum Gratis

Rehabilitasi Gedung Diponegoro RSUD Kanjuruhan Diputus Kontrak Sesuai Aturan

Apresiasi RAT Polda Metro Jaya, Polisi Dinilai Kian Dekat dengan Rakyat

Panglima TNI Pantau Pengamanan Tahun Baru 2026, Ribuan Personel dan Alutsista Dikerahkan

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

PN Kepanjen Gandeng PBH Peradi Malang, Perkuat Akses Bantuan Hukum Gratis

Rehabilitasi Gedung Diponegoro RSUD Kanjuruhan Diputus Kontrak Sesuai Aturan

Mayat Pria Mengapung di Sungai Molek Malang Teridentifikasi

Panglima TNI Pantau Pengamanan Tahun Baru 2026, Ribuan Personel dan Alutsista Dikerahkan

BERITA LAINNYA

Investor Ritel Melejit, bluRDN Permudah Buka RDN Saham secara Digital

OPINI: Kebijakan Fiskal Digital untuk Transparansi dan Antikorupsi

Jelang Sertijab Dandim, Kodim Blora Jalani Verifikasi Korem 073

Apresiasi RAT Polda Metro Jaya, Polisi Dinilai Kian Dekat dengan Rakyat

Panglima TNI Pantau Pengamanan Tahun Baru 2026, Ribuan Personel dan Alutsista Dikerahkan

Polda Jateng Apresiasi Warga, Malam Tahun Baru 2026 Berjalan Aman dan Kondusif

Kapolri Cek Langsung Pengamanan Tahun Baru 2026 di Bundaran HI

Dandim dan Kapolres Wonosobo Kompak Amankan Perayaan Tahun Baru 2026

Refleksi Akhir Tahun IJTI: Jurnalisme TV Dihantam PHK, Disrupsi Digital dan Tantangan AI

Doa Bersama Lintas Agama Jelang 2026, Panglima TNI Ajak Perkuat Persatuan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Diduga Rem Blong di Pasar Kertek Wonosobo, Truk Hantam Motor dan Toko

Isi Libur Natal, Siswa MA An-Nur Bululawang Ikuti Pelatihan Wirausaha Shibori

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Sempat Ricuh, Dua Kontainer Bantuan Warga Malang Raya di Sumut Akhirnya Bisa Didistribusikan

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d