email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Rabu, 5 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

40 Ribu Pohon Ditanam dan 30 Ribu Ikan Ditebar untuk Pulihkan DAS Serayu

by Hendrawan
5 November 2025

JAVASATU.COM- Upaya penyelamatan lingkungan di kawasan Daerah Aliran Sungai (DAS) Serayu dilakukan secara masif melalui kegiatan penanaman 40.900 pohon dan penebaran 30.000 benih ikan di Telaga Menjer, Desa Maron, Kecamatan Garung, Kabupaten Wonosobo, Rabu (5/11/2025).

(Foto: Ist)

Kegiatan bertema “Reforestasi DAS Serayu” ini digelar oleh PT PLN Indonesia Power UBP Mrica bersama Perum Jasa Tirta I dan didukung Kodim 0707/Wonosobo sebagai bentuk komitmen menjaga keberlanjutan ekosistem Serayu yang kini menghadapi sedikitnya 15 titik kritis.

Pasi Pers Kodim 0707/Wonosobo Kapten Inf Daryanto, mewakili Dandim, menegaskan dukungan penuh TNI dalam menjaga kelestarian alam.

“Menjaga alam adalah tanggung jawab kita semua. Alam ini titipan untuk anak cucu, maka harus kita wariskan dalam keadaan baik,” ujarnya.

Kepala Divisi WS Serayu Bogowonto Perum Jasa Tirta, Kurdianto Idi Rahman, mengatakan penanaman ribuan pohon seperti aren, kopi, dan matoa akan dilakukan di 33 desa di wilayah Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara.

“Kami berharap penanaman dan restocking ikan ini memberikan dampak langsung bagi masyarakat dan ekosistem DAS Serayu,” jelasnya.

Sementara itu, Senior Manager PT PLN Indonesia Power UBP Mrica, Nazrul Very Andhi, menyoroti pentingnya menjaga kebersihan kawasan Serayu dari sampah dan sedimentasi.

BacaJuga :

Relawan SPPG Polri di Kabupaten Malang Jalani Tes Kesehatan dan Pelatihan

Polda Jateng Bongkar Penipuan Bermodus Rekrutmen Akpol 2025, Korban Rugi Rp2,6 Miliar

“Setiap hari, lebih dari 20 kubik sampah masuk ke dam Serayu. Jika dibiarkan, kerusakan di hulu akan merembet ke hilir. Karena itu, kita bergerak bersama menjaga dan membersihkan kawasan DAS Serayu,” tegasnya.

Nazrul juga mengapresiasi dukungan Pemerintah Desa Maron dalam menjaga kebersihan Telaga Menjer, serta menambahkan program lanjutan berupa revitalisasi pintu irigasi dan pengendalian enceng gondok dengan ikan pemakan gulma air.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Wonosobo, Endang Lisdiyaningsih, menyebut Wonosobo memiliki peran strategis dalam menopang energi terbarukan nasional.

“Kabupaten Wonosobo menjadi penopang energi terbarukan seperti PLTA Menjer, Wadaslintang, dan Bendungan Bener. Karena itu, menjaga kelestarian lingkungan di wilayah ini sangat penting,” tuturnya.

Kegiatan diakhiri dengan penanaman simbolis dan pelepasan benih ikan di Telaga Menjer, menandai langkah nyata kolaborasi lintas sektor dalam memulihkan DAS Serayu sebagai sumber kehidupan bagi jutaan warga Jawa Tengah. (wan/nuh)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: DAS SerayuDLH WonosoboKodim WonosoboPT PLN Indonesia Power

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Relawan SPPG Polri di Kabupaten Malang Jalani Tes Kesehatan dan Pelatihan

40 Ribu Pohon Ditanam dan 30 Ribu Ikan Ditebar untuk Pulihkan DAS Serayu

ADVERTISEMENT

Polda Jateng Bongkar Penipuan Bermodus Rekrutmen Akpol 2025, Korban Rugi Rp2,6 Miliar

Hadapi Musim Hujan, Polres Gresik dan BPBD Perkuat Sinergi Tanggap Darurat Bencana

Polda Jateng Ungkap Dalang Pemblokiran Jalan Pantura Pati-Juwana

Prev Next

POPULER HARI INI

OPINI: Reformasi Fiskal Digital dan Transparansi Keuangan Publik

Panglima TNI dan Menhan Tinjau Penertiban Tambang Nikel Ilegal di Morowali, 62,5 Hektare Lahan Diamankan

Seorang Marbot Masjid di Driyorejo Ditangkap Polisi Asusila Anak 7 Tahun

Presiden Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru, Tambah 30 Rangkaian Kereta Jabodetabek Senilai Rp5 Triliun

Peduli Kesehatan Gigi, Bambang Dental Clinic Malang Gelar Baksos

BERITA LAINNYA

40 Ribu Pohon Ditanam dan 30 Ribu Ikan Ditebar untuk Pulihkan DAS Serayu

Polda Jateng Bongkar Penipuan Bermodus Rekrutmen Akpol 2025, Korban Rugi Rp2,6 Miliar

Polda Jateng Ungkap Dalang Pemblokiran Jalan Pantura Pati-Juwana

OPINI: Reformasi Fiskal Digital dan Transparansi Keuangan Publik

FISIP UI Student Nite Festival 2025, Pergelaran Musik Kampus Paling Bergengsi di Indonesia

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Fakta di Balik Tembok Griya Shanta Malang yang Akan Dibongkar, Ada Pagar Besi

Malang Resmi Jadi Kota Kreatif Dunia UNESCO, Bersanding dengan Varna Bulgaria di Bidang Media Arts

Apa Manfaat Kota Malang Masuk Jejaring Kota Kreatif Dunia UNESCO?

BRI Dorong Pemberdayaan Ekonomi Desa Lewat Program Desa BRILiaN di Pacitan

Peduli Kesehatan Gigi, Bambang Dental Clinic Malang Gelar Baksos

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

%d