email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Minggu, 25 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Gresik Tawarkan Peluang Investasi Nyata di DISWAY Explore Business

by Sudasir Al Ayyubi
25 Januari 2026

JAVASATU.COM- Kabupaten Gresik membuka peluang investasi nyata bagi pelaku usaha nasional melalui acara DISWAY Explore Business with Dahlan Iskan, Minggu (25/1/2026). Kegiatan ini diikuti 44 pengusaha dari berbagai sektor, mulai dari UMKM hingga industri besar, yang ingin menjajaki potensi ekonomi lokal.

(Foto: ist)

Kegiatan dimulai dengan kunjungan ke Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) JIIPE Manyar, salah satu pusat industri strategis di Jawa Timur. Para peserta dapat melihat langsung kesiapan infrastruktur dan ekosistem industri yang mendukung investasi.

Wakil Bupati Gresik Asluchul Alif menegaskan, Gresik memiliki potensi lengkap, mulai dari garis pantai panjang, sembilan pelabuhan, hingga tenaga kerja lokal yang terampil.

“Investasi di Gresik kami dorong, tapi prinsipnya jelas: investasi naik, angka kemiskinan turun. Tenaga kerja lokal wajib menjadi prioritas,” ujarnya.

Alif menambahkan, pemerintah daerah telah menyiapkan program pelatihan bersertifikat BNSP untuk tenaga kerja, dan membuka ruang aduan bagi investor yang mengalami kendala. Kebijakan ini ditegaskan melalui Perda No. 7 Tahun 2022 dan Perbup No. 71 Tahun 2024, yang mewajibkan perusahaan mempekerjakan minimal 60 persen tenaga kerja asal Gresik.

Sekretaris Daerah Gresik, Achmad Washil Miftahul Rachman, menekankan bahwa investasi di Gresik bukan sekadar mengejar nilai ekonomi, tetapi harus memberi manfaat nyata bagi masyarakat.

Selain industri, Gresik juga unggul di sektor perikanan dan pertanian. Kabupaten ini menjadi sentra produksi bandeng dan masuk lima besar penghasil beras di Jawa Timur. Dari sisi investasi, Gresik tercatat sebagai penyumbang terbesar realisasi investasi di Jatim, mencapai Rp29,4 triliun beberapa tahun terakhir.

BacaJuga :

Zia’ul Haq: Jangan Mimpi Prestasi Porprov Jatim 2027 Jika Atlet Masih Dikorbankan

Zia’ul Haq Bawa Semangat Antikorupsi ke KONI Kabupaten Malang

Acara DISWAY Explore Business juga mengenalkan lima Investment Project Ready to Offer (IPRO) yang siap ditawarkan kepada investor, antara lain industri pengolahan logam tembaga, alat dan mesin pertanian, hilirisasi timah, garam farmasi, dan unit pengolahan ikan bernilai tambah.

Salah satu peserta, Amy Yulia, pelaku usaha lokal, mengapresiasi iklim investasi di Gresik yang kondusif dan didukung masyarakat.

“Kepastian perizinan dan dukungan masyarakat membuat kami nyaman mengembangkan usaha di sini,” katanya.

Melalui DISWAY Explore Business, Gresik menunjukkan bahwa pertumbuhan industri bisa sejalan dengan ekonomi rakyat, potensi lokal, dan keberpihakan pada masyarakat. (bas/arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: Dahlan IskanInvestasiInvestorJIIPEKabupaten GresikPemkab GresimWabup Gresik

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Zia’ul Haq: Jangan Mimpi Prestasi Porprov Jatim 2027 Jika Atlet Masih Dikorbankan

Gresik Tawarkan Peluang Investasi Nyata di DISWAY Explore Business

Zia’ul Haq Bawa Semangat Antikorupsi ke KONI Kabupaten Malang

Pererat Kebersamaan, Kodim 0721/Blora Gelar Family Gathering

Pencarian Nelayan Hilang di Pati Diperluas hingga Perairan Rembang

Tak Hanya Adu Nyali, Komunitas Trail di Malang Juga Bangun TPQ

Bidik Ketua KONI Kabupaten Malang, Zia’ul Haq Tekankan Tata Kelola Bersih dan Prestasi Atlet

KKI Jatim Satukan Kekuatan Lewat Gashuku, Bidik Prestasi Tingkat Nasional

Silaturahmi Perdana di 2026, MUI Kecamatan Gresik Satukan Langkah Ayomi Umat

Arena Judi Sabung Ayam di Kalipare Malang Kembali Dibongkar Polisi

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

KKI Jatim Satukan Kekuatan Lewat Gashuku, Bidik Prestasi Tingkat Nasional

Bidik Ketua KONI Kabupaten Malang, Zia’ul Haq Tekankan Tata Kelola Bersih dan Prestasi Atlet

Silaturahmi Perdana di 2026, MUI Kecamatan Gresik Satukan Langkah Ayomi Umat

BERITA LAINNYA

Pererat Kebersamaan, Kodim 0721/Blora Gelar Family Gathering

Pencarian Nelayan Hilang di Pati Diperluas hingga Perairan Rembang

25 Pelajar Tangguh Smelting Ikuti Leadership Camp di Pacet Mojokerto

Madas Nusantara Gandeng PAM JAYA Sedekah Sejuta Al Quran ke Korban Bencana

Kombes Raden Bagoes Ditunjuk Kapolri Jadi Dirressiber Polda Metro Jaya

Semen Merah Putih Perkuat Konstruksi Berkelanjutan Lewat Green Cement

Gubernur Papua Tengah Bagikan Laptop Gratis untuk Pelajar

Polda Jateng Bongkar Penyalahgunaan LPG 3 Kg, Empat Orang Diamankan

Siswa SDN Petrokimia Gresik Kenalkan Damar Kurung di Pusat Kebudayaan Prancis Surabaya

Digugat Rekanan Dugaan Wanprestasi, PT Sekar Pamenang Akhirnya Buka Suara

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Sengketa Tanah Supit Urang Memanas, Warga Laporkan Pemkot Malang ke Polisi

Singgih Cimeng Nyatakan Siap Maju Calon Ketua KONI Kabupaten Malang

Guru SD di Malang Diduga Aniaya Murid, Keluarga Tidak Terima

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d