JAVASATU.COM- Kapolres Gresik AKBP Ramadhan Nasution memberikan penghargaan kepada 63 personel Polres Gresik yang dinilai berprestasi dan berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugas. Penghargaan diserahkan dalam upacara resmi di halaman Mapolres Gresik, Senin (26/1/2026) pagi.

Dari jumlah tersebut, 12 personel menerima penghargaan prestasi khusus, sementara 51 personel lainnya dianugerahi Tanda Kehormatan Satyalancana Pengabdian atas kesetiaan dan pengabdian tanpa catatan pelanggaran selama masa dinas.
Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Gresik dan dihadiri Wakapolres Gresik Kompol Shabda Purusha, jajaran Pejabat Utama (PJU), para Kapolsek, serta seluruh personel perwira, bintara, dan ASN Polres Gresik.
Dalam amanatnya, AKBP Ramadhan Nasution menegaskan bahwa pemberian penghargaan merupakan bentuk apresiasi institusi kepada anggota yang menunjukkan loyalitas, integritas, dan kinerja melampaui tugas pokok.
“Penghargaan ini diharapkan menjadi motivasi dan teladan bagi seluruh personel untuk terus meningkatkan kinerja dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban di Kabupaten Gresik,” tegasnya.
Sejumlah prestasi yang mendapat apresiasi di antaranya personel Satpolairud yang berhasil mengevakuasi jenazah nelayan hilang di perairan Gresik, personel Satlantas yang menggagalkan aksi perampasan ponsel, serta Polsek Gresik, Polsek Panceng, dan Polsek Kebomas yang meraih peringkat terbaik dalam pengisian aplikasi Ops Lilin.
Sementara itu, Satyalancana Pengabdian diberikan kepada personel dengan masa bakti beragam, mulai dari delapan tahun hingga 32 tahun pengabdian, sebagai bentuk penghormatan negara atas dedikasi dan kesetiaan anggota Polri.
Menutup upacara, Kapolres Gresik mengingatkan pentingnya menjaga profesionalisme, moralitas, dan integritas dalam pelaksanaan tugas maupun kehidupan bermasyarakat.
“Terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang luar biasa. Mari terus menjaga soliditas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” pungkasnya. (bas/arf)