JAVASATU.COM-MALANG- Komitmen untuk tidak menjadikan aspirasi warga sekadar formalitas kembali dibuktikan oleh Anggota DPRD Kota Malang dari Fraksi NasDem, Dr. Suyadi, S.Pd., M.M. Dengan tangan terbuka, ia menyerahkan sejumlah bantuan hasil Pokok-pokok Pikiran (Pokir) kepada warga Kelurahan Kebonsari, Kecamatan Sukun, Selasa (15/4/2025).

Bantuan yang diserahkan merupakan hasil aspirasi masyarakat yang dihimpun langsung saat masa reses. Warga tak hanya didengarkan, tapi juga melihat hasilnya dalam bentuk nyata: tenda, kursi, speaker aktif, dan laptop.
“Kami ingin memastikan bahwa aspirasi masyarakat tidak hanya berhenti di kertas, tetapi benar-benar diwujudkan dalam bentuk nyata yang bisa langsung dirasakan manfaatnya,” tegas Dr. Suyadi, yang kini duduk di Komisi D DPRD Kota Malang.

Penyaluran bantuan tersebut disambut hangat oleh jajaran perangkat kelurahan dan warga setempat. Lurah Kebonsari, Gebyar Srimintarti, S.Pd., M.AP., mengapresiasi langkah Suyadi yang dinilainya konsisten dalam memperjuangkan kebutuhan masyarakat di wilayahnya.
“Alhamdulillah, hari ini kita menerima bantuan Pokir dari Bapak Suyadi. Bantuan ini diharapkan bisa memberikan manfaat nyata bagi warga Kelurahan Kebonsari,” ungkapnya.
Ia menambahkan, sinergi antara legislatif dan masyarakat menjadi kunci penting dalam mendorong kemajuan wilayah.
“Terima kasih atas perhatian yang diberikan. Semoga kerja sama ini terus terjalin dan memberi dampak positif,” tambahnya.
Program Pokir merupakan mekanisme resmi yang memungkinkan anggota dewan menyalurkan usulan masyarakat melalui APBD. Di tengah tantangan pembangunan kota, langkah konkret seperti ini menjadi bukti bahwa perwakilan rakyat masih hadir dan bekerja untuk rakyat. (Saf)