email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Minggu, 16 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Kemenko Polkam Dorong Peningkatan SDM Keamanan Siber Hadapi Ancaman Digital

by Redaksi Javasatu
8 Agustus 2025

JAVASATU.COM- Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) menegaskan komitmennya memperkuat kapasitas sumber daya manusia (SDM) di bidang keamanan siber untuk mengantisipasi ancaman digital yang kian kompleks.

Deputi Bidang Koordinasi Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kemenko Polkam, Eko D. Indarto. (Foto: Ist)

Pernyataan itu disampaikan dalam Seminar Nasional bertema “Peningkatan Kapasitas SDM Keamanan Siber dalam Menghadapi Kompleksitas Ancaman di Era Digital” di Bekasi, Jawa Barat, Kamis (7/8/2025).

Acara diikuti perwakilan kementerian/lembaga, pemerintah daerah, praktisi TI, akademisi, dan sektor swasta.

Seminar dibuka oleh Deputi Bidang Koordinasi Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kemenko Polkam, Eko D. Indarto.

Eko menekankan bahwa SDM keamanan siber adalah fondasi pertahanan negara di ruang digital.

Menurutnya, percepatan transformasi digital di berbagai sektor, yakni mulai pemerintahan, keuangan, pendidikan hingga pelayanan publik, juga meningkatkan risiko serangan siber yang mengancam privasi, kedaulatan data, stabilitas ekonomi, hingga keamanan nasional.

“Investasi pada SDM yang unggul dan adaptif adalah keniscayaan,” ujar Eko.

BacaJuga :

12 Tahun Pesona Gondanglegi, dari Karnaval Jadi Ikon Budaya

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

Ia mengungkapkan, insiden ransomware, kebocoran data, dan penyalahgunaan teknologi baru seperti AI oleh pelaku siber terus meningkat.

Saat ini, kata Eko, Indonesia kekurangan talenta keamanan siber. Permintaan meningkat 20-30% per tahun, namun jumlah tenaga profesional dan lulusan di bidang ini masih minim, terutama di sektor cloud security, kriptografi, IoT & AI security.

“Kesenjangan juga terlihat pada soft skills seperti analisis, komunikasi lintas disiplin, dan kolaborasi dalam situasi krisis,” imbuhnya.

Eko menegaskan, Kemenko Polkam memegang peran sebagai koordinator lintas sektor untuk memastikan kebijakan, program, dan sinergi kementerian/lembaga dapat mempercepat penyiapan SDM digital nasional.

Upaya ini sejalan dengan arahan Presiden dalam program prioritas nasional seperti keamanan data layanan kesehatan, sistem digital koperasi, dan perlindungan data sosial pada program pangan bergizi gratis. (arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: DigitalKemenko PolkamseminarSiber

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

12 Tahun Pesona Gondanglegi, dari Karnaval Jadi Ikon Budaya

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

ADVERTISEMENT

Polresta Malang Kota Antisipasi Balap Liar, Bubarkan Kerumunan, 111 Motor Ditindak

Wali Kota Malang Tegaskan Penanggulangan Bencana Harus Sistematis dan Terencana

Polisi Tangkap Tiga Pelaku Pencurian Berulang di Bantur, Satu Penadah Ikut Diamankan

Prev Next

POPULER HARI INI

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

Konflik Kepemilikan SMK Turen Malang, Dua Yayasan Bertemu di Mapolsek Cari Solusi

Operasi Zebra Semeru 2025 Polres Malang, Tilang Manual Kembali Berlaku

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

Polresta Malang Kota Antisipasi Balap Liar, Bubarkan Kerumunan, 111 Motor Ditindak

BERITA LAINNYA

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

Workshop Literasi Keuangan Perkuat Serikat Pekerja Kawal Transparansi Perusahaan

Cegah Banjir Musim Hujan, Koramil Jepon dan Warga Bersihkan Sungai Kidangan

Kasad Resmikan Pompa Hidram Banyumas, Dorong Ketahanan Air dan Swasembada Pangan

DPRD Kota Kediri Lantik Yuzar Rasyid sebagai PAW, Lengkapi 30 Kursi Dewan

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

OPINI: Pahlawan Dulu Melawan Penjajahan, Pahlawan Kini Melawan Keadaan

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

Gerakan Wakaf Indonesia Ubah Tanah Wakaf Jadi Kebun Pisang Produktif di Tuban

Mahasiswi Indonesia Dapat Pekerjaan Remote di Malaysia Berkat Bootcamp Desain Grafis

Ribuan PJU Tanpa Meteran, Pemkab Malang Rogoh Rp40 Miliar per Tahun

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

%d