Javasatu,Malang- Seorang pria tertabrak Kereta Api (KA) Penataran jurusan Surabaya – Blitar di lintasan Desa Tunjungtirto Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Rabu (24/2/2021).
Kapolsek Singosari, Kompol Octa Panjaitan menerangkan, menurut keterangan masinis, awalnya pria tersebut berjalan di pinggir rel KA, namun saat kereta sudah dekat, pria itu malah berjalan di tengah rel KA.
“Ketika bel kereta api dibunyikan malah semakin menengah. Bahkan masinis sudah memberikan tanda peringatan dari jauh berupa klakson, tapi tak dihiraukan oleh pria itu, malah berpindah ke tengah rel ” kata Kapolsek Singosari, Kompol Octa Panjaitan, Rabu (24/2/2021).
BACA JUGA: Seorang Biduan Terjerat Kasus Penipuan – Javasatu.com
Kapolsek menerangkan, pria itu berjalan dari selatan ke utara berlawanan dengan kereta api yakni dari utara ke selatan.
“Tampaknya ia sengaja menghadang kereta api, akibatnya, tubuh korban terseret sekitar KA hingga 500 meter dari tempat kejadian” papar Kapolsek.
Kapolsek menambahkan, laju kereta api Penataran sempat terhenti, karena masinis harus turun dan memindahkan tubuh korban ke pinggir rel.
“Karena kawasan itu jauh dari pemukiman warga dan sepi” imbuh dia.
Adanya kejadian itu, Polsek Singosari menyelidiki identitas pria tersebut. Sebab, saat kejadian tidak ada warga di area sekitar.
“Jadi saksinya hanya masinis kereta api. Ciri-cirinya korban mengenakan baju berwarna biru bermotif dongker” pungkas Kapolsek Singosari, Kompol Octa Panjaitan. (Agb/Saf)