email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Kamis, 29 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Festival Keris & Batik Internasional Akan Digelar di Kota Malang, Diskopindag Siap Mendukung

by Wahyu Eko Setiawan
31 Juli 2024

JAVASATU.COM-MALANG- Komunitas Pelestari Budaya (KPB) Malang Raya akan mengadakan Festival Keris & Batik Internasional pertama pada 8-10 November 2024 di Gedung Malang Creative Center (MCC) Kota Malang. Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kota Malang siap mendukung acara yang bertema ‘Adiluhung Sang Amurwabhumi, Menuju Kota Malang Sebagai Kota Kreatif Dunia 2025 & Indonesia Emas 2045’.

(Gambar: Istimewa)

Pada Selasa (30/07/2024), KPB Malang Raya mengadakan pertemuan dengan perwakilan dari Malang Creative Fusion (MCF), Paradise Studio, Komite Ekonomi Kreatif (KEK) Kota Malang, serta Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang. Hadir dalam pertemuan tersebut Dadik Wahyu Chang (MCF & UTERO), Vicky Arief (Paradise Studio), dan Taufiq Saguanto (KEK Kota Malang). Pertemuan ini membahas peluang dan potensi ekonomi kreatif yang dapat dikolaborasikan, termasuk merujuk pada beberapa acara berskala nasional dan internasional.

“Gedung MCC Kota Malang dibangun untuk memberikan insentif kepada seluruh pelaku ekonomi kreatif di Kota Malang, termasuk pelestari budaya. Keris dan batik adalah simbol konkret kolaborasi dalam karya yang bertahan dan berkembang hingga kini,” ungkap Taufiq Saguanto, yang aktif membangun jejaring ekonomi kreatif di Malang Raya, khususnya dalam bidang Up Cycle & Entrepreneur Pengolahan Sampah, Selasa (30/07/2024).

Dadik Wahyu Chang dari MCF & UTERO menambahkan, “Event Festival Keris dan Batik Internasional pertama ini harus menjadi parameter spektakuler. Agar ke depan, Kota Malang layak menjadi Kota Kreatif Dunia tahun 2025, khususnya dalam Media Art. Kita kolaborasikan semua potensi di MCC Kota Malang dengan arus besar FM9 tahun 2024 ini”.

Vicky Arief dari Paradise Studio menyatakan, “Kita bisa belajar dan menggali inspirasi dari beberapa event berskala nasional dan internasional. Termasuk konsep Immersive Show yang mengaplikasikan kemajuan teknologi saat ini. Adiluhung Sang Amurwabhumi akan menarik ketika mampu mengkolaborasikan budaya tosan aji Nusantara dengan kemajuan teknologi digital”.

Pertemuan KPB Malang Raya di MCC Kota Malang. (Foto: Wahyu Eko Setiawan/Javasatu.com)

Eko Sri Yuliadi, Kepala Diskopindag Kota Malang, menyampaikan pentingnya membangun ekosistem ekonomi kreatif berbasis kebudayaan dan nilai-nilai keluhuran sebagai prioritas program kerja pemerintah.

“Kita mendukung sepenuhnya Event Festival Keris dan Batik Internasional pertama ini. Adiluhung Sang Amurwabhumi adalah nilai-nilai keluhuran dan kebudayaan yang akan terus kita gelorakan,” ujarnya.

BacaJuga :

Ini Deretan Fasilitas di Alun-Alun Merdeka Kota Malang Usai Direvitalisasi

Alun-Alun Merdeka Kota Malang Dibuka, Warga Diminta Ikut Merawat

Ketua Pelaksana Event Festival Keris dan Batik Internasional 2024, Dedi Eko Saputro, mengucapkan terima kasih kepada Diskopindag Kota Malang, KEK Kota Malang, Malang Creative Fusion, UTERO, dan Paradise Studio atas kolaborasi dan dukungan mereka.

“Kita sangat terbuka untuk berkolaborasi melestarikan kebudayaan Bangsa Indonesia. Kolaborasi, dukungan, dan bantuan dari semua pihak sangat diperlukan. Padamu Negeri, Adiluhung Sang Amurwabhumi,” kata Dedi.

Dedi menegaskan, acara ini diharapkan mendapatkan dukungan dari 17 subsektor ekonomi kreatif di Malang Raya, khususnya para pelaku ekonomi kreatif yang beraktivitas di MCC.

“Kolaborasi ini diharapkan mampu membangun ekosistem ekonomi kreatif yang lebih produktif, progresif, dan inovatif, melalui keris, batik, antikan, dan media art,” tegas Dedi. (Wes/Saf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: BatikDiskopindag Kota MalangKerisMCCMCC Kota Malang

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Nur Asia Uno Pilih Ziarah Wali di Gresik Sambut Ramadan 1447 Hijriah

MUI Kebomas Susun Program Kerja 2025-2030, Fokus Kemaslahatan Umat

Ini Deretan Fasilitas di Alun-Alun Merdeka Kota Malang Usai Direvitalisasi

Alun-Alun Merdeka Kota Malang Dibuka, Warga Diminta Ikut Merawat

Wali Kota Malang Resmikan Alun-Alun Merdeka Usai Direvitalisasi

Menko Pangan Zulkifli Hasan Tinjau MBG hingga Energi Strategis di Gresik

Yayasan Baitul Maal PLN UP3 Gresik Salurkan Santunan ke Guru Ngaji Cerme

Bursa Calon Ketua KONI Kabupaten Malang Ramai, Darmadi Sebut Wajar

Unitri Malang dan Kadin Jatim Cetak Lulusan Siap Kerja Lewat Program Magang Industri

Pemkot Batu Kembalikan Ijazah 5 Pekerja, Tegaskan Larangan Penahanan Dokumen

Prev Next

POPULER HARI INI

Kapolres Gresik Beri Penghargaan 63 Personel Berprestasi, 51 Terima Satyalancana

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Ini Deretan Fasilitas di Alun-Alun Merdeka Kota Malang Usai Direvitalisasi

Pemkot Batu Kembalikan Ijazah 5 Pekerja, Tegaskan Larangan Penahanan Dokumen

Wali Kota Malang Resmikan Alun-Alun Merdeka Usai Direvitalisasi

BERITA LAINNYA

Kodim Blora Gelar Donor Darah Sambut HUT ke-80 Persit KCK

Jelang HPN 2026, JMSI Sumenep Tegaskan Komitmen Bangun Pers Profesional

OPINI: Soeharto sebagai Pahlawan Nasional, Menguji Ingatan Kolektif Bangsa

Band Indie Pop Purwokerto 5678things Rilis Ulang EP Siuversa ke DSP, Suguhkan Sedih Jenaka

Kota Kediri Raih UHC Award 2026, Kepesertaan JKN Tembus 99,21 Persen

LAKSI Tolak Usulan Polri di Bawah Kementerian

Kabupaten Kediri Raih Penghargaan UHC 2026, Cakupan JKN Tembus 98,72 Persen

Polresta Pati Kawal Aksi GERMAP di DPRD, Situasi Aman dan Kondusif

Dandim Blora Tinjau Pembangunan Gerai Koperasi Merah Putih, Target Selesai Akhir Januari 2026

Dukung Komitmen Moral Kapolri, Analis Tegaskan Polri di Bawah Presiden Amanat Reformasi dan Konstitusi

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Kapolres Gresik Beri Penghargaan 63 Personel Berprestasi, 51 Terima Satyalancana

Prof Ahmad Barizi Soroti “Erosi Epistemik” AI: Kebenaran dan Keilmuan Terancam

Singgih Cimeng Nyatakan Siap Maju Calon Ketua KONI Kabupaten Malang

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved