JAVASATU.COM-MALANG- Divisi Riset dan Inovasi Komunikasi Publik Javasatu (Dirimu Satu) akan mengadakan Workshop Calon Legislatif (Caleg) 2023.
Menurut Kepala Dirimu Satu, Wahyu Eko Setiawan bahwa diperkirakan landscape Pemilihan Umum (Pemilu) Pilpres & Pileg tahun 2024 menghadirkan berbagai tantangan perubahan, disrupsi, kemajuan teknologi, politik media massa, dan berbagai hal yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya.
“Banyak bukti realitanya bahwa para petahana pun, hanya berkisar 10 – 15% saja yang mampu mempertahankan ‘Kursi’ sebelumnya. Peluang dan tantangan bagi ‘Pemain Baru’ atau Caleg Baru yang akan berkompetisi,” terang Sam Wes sapaan akrabnya, Rabu (08/11/2023).
Untuk itu, kata Sam Wes, dibutuhkan pemahaman yang tepat mengenai Pemilu 2024, yang tertuang dalam Undang-undang No. 7 Tahun 2023 Tentang Pemilu 2024, yang bisa diperoleh melalui Komisi Pemilihan Umum (KPU). Serta berbagai wawasan rambu-rambu berkampanye, yang bisa didapatkan dengan berkolaborasi bersama Bawaslu.
“Dengan wawasan dan pemahaman yang tepat, terkait regulasi dan rambu-rambunya, maka diharapkan bersama-sama mampu membangun Demokrasi yang sehat, serta berpolitik secara berbudaya dan beradab,” tegas Sam Wes.
Selain itu, kata dia, kemajuan teknologi informasi dan Artificial Intelligence (AI), dipastikan membawa dampak yang sangat luar biasa pada Pemilu 2024 ini.
“Bagaimana strategi, taktik dan inovasi komunikasi publik, yang berbasis kemajuan teknologi informasi dan AI bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh Caleg yang berkompetisi dalam Pileg 2024. Serta masih banyak hal yang harus dipelajari dan dipersiapkan sebaik-baiknya oleh seluruh Caleg yang hendak berkompetisi di Pemilu 2024 ini,” urai Sam Wes menerangkan.
Javasatu.com melalui Divisi Riset dan Inovasi Komunikasi Publik Javasatu (Dirimu Satu), hendak mengadakan kegiatan Workshop Khusus Calon Anggota Legislatif (Caleg) 2023.
“Workshop ini dikhususkan untuk para Caleg yang berkompetisi di Pemilu 2024. Workshop ini dilakukan secara privat dan terbatas, sebanyak 35 orang per kelas. Agar bisa lebih maksimal dan optimal. Workshop ini akan dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 28 November 2023, pukul 08.00 – 21.00 WIB, di Hotel Pelangi Kota Malang. Info Workshop hubungi WA 081 333 444 571. Link Pendaftaran: https://bit.ly/WorkshopKhususCaleg2023,” pungkas Sam Wes. (Red)