email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Kamis, 20 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

NEU MEN Dorong Kemandirian Fesyen Lokal Lewat Koleksi Wastra Indonesia dan Shopee

by Redaksi Javasatu
19 Agustus 2025

JAVASATU.COM- Brand fesyen pria asal Bandung, NEU MEN, berhasil menembus pasar internasional sekaligus mengangkat wastra Indonesia melalui koleksi khasnya.

(Foto: Shopee for Javasatu.com)

Mengandalkan platform digital Shopee, NEU MEN memadukan budaya lokal dengan desain modern, membuka peluang ekonomi baru dan memberdayakan tenaga kerja lokal.

Ashraf Fauzan Ramdhani, Founder NEU MEN, menceritakan bahwa brand fesyen ini lahir saat pandemi dari ide sederhana bersama kakaknya. Awalnya mereka hanya iseng karena bosan bekerja di rumah.

“Kami mulai merancang pakaian pria yang nyaman sekaligus menyimpan cerita budaya. Dalam enam bulan, pendapatan bisnis mampu menyamai pendapatan kami saat masih di dunia korporat. Platform digital seperti Shopee memudahkan kami mewujudkan ide menjadi karya nyata,” ujar Ashraf Fauzan Ramdhani, Selasa (19/8/2025).

Sejak awal, NEU MEN mengusung misi menggabungkan budaya, modernitas dan keberlanjutan lingkungan. Motif peta Nusantara, Monas dan seni khas daerah diaplikasikan pada potongan kasual hingga semi-formal. Material ramah lingkungan dan penggunaan sisa kain yang diolah kembali menjadi produk baru menjadi ciri khas brand ini, sekaligus mendukung tren fesyen berkelanjutan.

Dalam momentum Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2025, NEU MEN meluncurkan koleksi Saka dan Meraga. Koleksi ini menampilkan motif bordir yang merekam semangat kerja sama dan kebanggaan budaya, dengan sentuhan modern yang menonjolkan warna merah putih.

Sejak bergabung dengan Shopee, NEU MEN mengalami pertumbuhan signifikan. Fitur Shopee Live memungkinkan interaksi langsung dengan pelanggan, meningkatkan penjualan hingga 10 kali lipat selama kampanye Ramadan. Program Ekspor Shopee juga membuka pasar di Malaysia, Singapura, dan negara lain.

BacaJuga :

Indomobil eMotor Tyranno Terbaik di Kelasnya, Sabet “Best Low Electric Motorcycle 2025”

Semen Merah Putih Apresiasi “Pahlawan Konstruksi” di Hari Pahlawan 2025

“Shopee menjadi mitra strategis yang memberi panggung untuk berkembang. Lebih dari 90% pertumbuhan kami berasal dari platform ini, terutama dari interaksi langsung lewat Shopee Live,” tambah Ashraf.

Keberhasilan ini juga berdampak sosial. NEU MEN kini mempekerjakan lebih dari 20 tenaga kerja lokal, termasuk ibu rumah tangga, untuk proses menjahit dan menyulam. Langkah ini meningkatkan pendapatan keluarga sekaligus membekali keterampilan yang bermanfaat jangka panjang.

Ke depan, NEU MEN berencana memperluas produksi, menembus pasar internasional, dan menjalin kolaborasi dengan brand lokal lain untuk mempromosikan kekayaan budaya Indonesia.

“Kalau kami bisa membangun brand dari ruang tamu, siapa pun bisa memulai. Konsistensi dan pemanfaatan platform digital adalah kuncinya,” tutup Ashraf.

NEU MEN bisa ditemukan di Shopee melalui https://shopee.co.id/neu.men, didukung oleh kanal Shopee Pilih Lokal untuk kurasi produk lokal berkualitas. (arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: FesyenNEU MENShopee

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Erupsi Semeru, Sejumlah Rumah di Dusun Sumbersari Kamar A Rusak Parah

Pengamat Nasky Puji BNN Tangkap 1.259 Pelaku Narkoba di Seluruh Indonesia

Gunung Semeru Naik Level IV Awas, PVMBG Imbau Warga Jauhi Radius Bahaya

Kota Malang Raih Juara II E-Purchasing Awards 2025, Transaksi Jatim Bejo Tembus Rp35 Miliar

Erupsi Semeru, Polres Malang Tutup Total Jalur Ampelgading Malang-Lumajang

Wilayah Malang Masih Aman, BPBD Pastikan Tak Ada Dampak Erupsi Semeru

Orientasi TPK 2025 Digelar, Kota Kediri Genjot Penurunan Stunting 17,6 Persen

Verifikasi Lapangan Sah, Tapi Ganti Rugi Lahan 7 Warga Pujon Masih Remang-Remang

Awan Panas Semeru Capai Jembatan Gladak Perak

Investasi Kota Batu Melonjak, 15 Perusahaan Dianugerahi Batu Investment Award 2025

Prev Next

POPULER HARI INI

Gunung Semeru Keluarkan Awan Panas, Sejumlah Warga Mulai Mengungsi

Awan Panas Semeru Capai Jembatan Gladak Perak

Verifikasi Lapangan Sah, Tapi Ganti Rugi Lahan 7 Warga Pujon Masih Remang-Remang

Wilayah Malang Masih Aman, BPBD Pastikan Tak Ada Dampak Erupsi Semeru

Polres Gresik Rombak 11 Jabatan Strategis, Kapolres: Demi Tingkatkan Pelayanan Publik

BERITA LAINNYA

Erupsi Semeru, Sejumlah Rumah di Dusun Sumbersari Kamar A Rusak Parah

Pengamat Nasky Puji BNN Tangkap 1.259 Pelaku Narkoba di Seluruh Indonesia

Gunung Semeru Naik Level IV Awas, PVMBG Imbau Warga Jauhi Radius Bahaya

Kota Malang Raih Juara II E-Purchasing Awards 2025, Transaksi Jatim Bejo Tembus Rp35 Miliar

Orientasi TPK 2025 Digelar, Kota Kediri Genjot Penurunan Stunting 17,6 Persen

Awan Panas Semeru Capai Jembatan Gladak Perak

Gunung Semeru Keluarkan Awan Panas, Sejumlah Warga Mulai Mengungsi

Presiden Prabowo Targetkan Semua Daerah Punya RS Setara Emirates dalam 4 Tahun

LAKSI Dukung Pendekatan Preventif dalam Operasi Zebra Tinombala 2025

Penertiban Tambang Ilegal di Bangka Tengah, Menhan: “Negara Tidak Boleh Kalah”

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

12 Tahun Pesona Gondanglegi, dari Karnaval Jadi Ikon Budaya

Konflik Kepemilikan SMK Turen Malang, Dua Yayasan Bertemu di Mapolsek Cari Solusi

Gunung Semeru Keluarkan Awan Panas, Sejumlah Warga Mulai Mengungsi

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

%d