JAVASATU.COM-MALANG- Mantan Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Mataram, Ketut Akbar Herry Achjar resmi menjabat sebagai Kalapas Kelas I Malang menggantikan Heri Azhari yang ditunjuk sebagai Kepala Divisi Wilayah Kalimantan Utara dan Kalimantan Timur.

Didepan media, Heri Azhari mengucapkan terimakasih atas kesempatan yang diberikan sebagai Kalapas kelas I Malang.
“Alhamdulilah selama di sini saya mendapat banyak dukungan. Bukan hanya dari stakeholder, juga media. Mudah mudahan apa yang telah kita bangun bersama dapat dilanjutkan ke Pak Akbar selaku Kalapas Baru. Saya harap silaturahmi tetap terjalin,” ujar Heri Azhari.
Heri juga mengharap doa agar apa yang telah diberikan di Lapas Kelas I Malang bisa terus dikembangan. Semoga ditempat baru bisa lebih optimal.
“Saya mohon doanya biar nanti di tempat baru bisa aman lancar tidak ada gangguan dan halangan,” tutupnya.

Semetara Kalapas Baru, Ketut Akbar Herry Achjar mengaku senang bisa menjabat di Malang. Akhirnya dirinya bisa kembali bertugas di tanah kelahirannya di Jawa Timur.
“Alhamdulillah saya diberi tugas di Lapas Kelas I Malang. Sebelumnya saya pernah di Banyuwangi, Kelahiran saya dan Madura. Bersyukur saya bisa kembali bertugas sekarang di Malang,” kata Akbar.
Dalam kepemimpinannya Akbar berkomitmen untuk memberantas peredaran Narkoba di Lapas. Dirinya akan saling sinergi dan bekerja sama dengan BNN Kota Malang dan Provinsi untuk mewujudkannya.
“Utamanya kami akan memastikan Lapas Bebas Narkoba. Pengawasan akan kami perketat dengan penambahan CCTV dan petugas jaga di titik titik rawan,” ujarnya.
Untuk itu dirinya meminta kepada seluruh aparatur terkait untuk bisa menguatkan sinergitas. Diantaranya kepolisian, pemerintah kota dan media massa.
“Kami perlu adanya sinergitas dengan segenap instansi untuk bisa mewujudkannya. Kedepan kamu akan melanjutkan progam progam yang telah dikembangkan Kalapas sebelumnya untuk bisa lebih baik lagi,” pungkasnya.