email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Selasa, 25 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Divif 2 Kostrad dan PRSI Jaring Atlet Renang Usia Dini

by Julian Sukrisna
25 Agustus 2019

JAVASATU.COM- Divisi Infanteri 2 Kostrad bersama Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kabupaten Malang menggelar Kejuaraan Renang Usia Dini se-Malang Raya pada Minggu (25/8/2019).

Dandenpal Divif 2 Kostrad, Mayor Infanteri Budi Alamsyah. (Foto: Javasatu.com)

Ajang bertajuk Vira Cakti Yudha Cup ini menjadi wadah menjaring bibit atlet muda berprestasi di cabang olahraga renang.

Komandan Detasemen Peralatan (Dandenpal) Divif 2 Kostrad, Mayor Inf Budi Alamsyah, menegaskan bahwa kejuaraan tersebut bukan sekadar seremonial dalam rangka HUT ke-74 RI, melainkan upaya nyata mencari talenta baru.

“Diharapkan dari Malang lahir atlet-atlet renang muda yang bisa berprestasi. Ke depan, even ini tidak hanya terbatas di Malang Raya, tetapi bisa diperluas hingga tingkat Jawa Timur,” ujarnya.

Ratusan atlet renang usia dini ikuti Kejuaraan Vira Cakti Yudha Cup, Minggu (25/8/2019). (Foto: Javasatu.com)

410 Atlet Muda Berebut Prestasi

Tahun ini, jumlah peserta mencapai 410 atlet, meningkat signifikan dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya sekitar 300 atlet. Mereka berasal dari berbagai daerah di Malang Raya dan berusia di bawah 15 tahun.

(Foto: Javasatu.com)

Sie Organisasi PRSI Kabupaten Malang, Eliya Damawati, mengapresiasi tingginya minat generasi muda.

“Antusiasme sangat besar. Dengan jumlah peserta yang terus meningkat, peluang lahirnya atlet berprestasi semakin besar,” katanya.

BacaJuga :

Hari Guru, Dindik Kabupaten Malang Komitmen Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Tuntaskan Status Honorer

Polres Malang Salurkan 4.000 Liter Air Bersih untuk Warga Lawang Terdampak Longsor

(Foto: Javasatu.com)

Pertandingan Dibagi Empat Kelompok Umur

Kompetisi ini memperlombakan nomor 50 meter dan 100 meter dengan empat gaya renang: bebas, kupu-kupu, dada, dan punggung.

(Foto: Javasatu.com)

Para peserta dibagi dalam empat kelompok umur: KU A (14-15 tahun), KU B (12-13 tahun), KU C (10-11 tahun), serta KU D (9 tahun ke bawah).

(Foto: Javasatu.com)

Melalui ajang ini, Divif 2 Kostrad dan PRSI Kabupaten Malang berkomitmen untuk terus berkolaborasi dalam pembinaan atlet usia dini, sehingga nantinya bisa melahirkan perenang-perenang andalan yang mampu bersaing di level provinsi hingga nasional. (jup)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: Divif 2 KostradKostradLombaPRSI Kabupaten MalangRenang

BERITA TERBARU

Hari Guru, Dindik Kabupaten Malang Komitmen Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Tuntaskan Status Honorer

Polres Malang Salurkan 4.000 Liter Air Bersih untuk Warga Lawang Terdampak Longsor

DPRD Kabupaten Malang Soroti Kebutuhan Guru dan Pendidikan di Hari Guru Nasional 2025

Tirta Kanjuruhan Klarifikasi Pembangunan SPAM Putukrejo: Semua Prosedur Sudah Sesuai

Pramuka Kota Malang Kirim Tim Trauma Healing untuk Anak Korban Erupsi Semeru

Hari Guru di MI Al-Karimi Gresik: Garda Terdepan Mencerdaskan Anak Bangsa

Polisi Bagikan Masker untuk Pengendara Terdampak Debu Semeru

OPINI: Guru Lagu lan Guru Wilangan

Demo Dukung Pembukaan Jalan Tembus Griya Shanta Mengiringi Sidang di PN Malang

Menhan dan Panglima TNI Tegaskan Penguatan Pertahanan sebagai Kunci Stabilitas Nasional

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

OPINI: Guru Lagu lan Guru Wilangan

Demo Dukung Pembukaan Jalan Tembus Griya Shanta Mengiringi Sidang di PN Malang

DPRD Kabupaten Malang Soroti Kebutuhan Guru dan Pendidikan di Hari Guru Nasional 2025

Tirta Kanjuruhan Klarifikasi Pembangunan SPAM Putukrejo: Semua Prosedur Sudah Sesuai

BERITA LAINNYA

OPINI: Guru Lagu lan Guru Wilangan

Menhan dan Panglima TNI Tegaskan Penguatan Pertahanan sebagai Kunci Stabilitas Nasional

TNI Perkuat Reformasi Birokrasi, Komitmen Bangun Aparatur Profesional dan Bersih

Single “Hidup dan Cinta” Bend Of The Rivers Terinspirasi Perjuangan Arul Dampingi Istri Sakit

Blitar Ekraf Kolaborart Festival 2025: Tunjukkan Kreativitasmu, Mari Gabung

TNI Bantu Penyelamatan Badak Jawa di Taman Nasional Ujung Kulon

Kepala BNN Tekankan Peran Pelajar RI di Luar Negeri untuk Indonesia Emas 2045

BRI Kirim Bantuan untuk Warga Terdampak Erupsi Semeru di Lumajang

Diinisiasi NYC, KNPI dan NAMYO: Bogor Jadi Pusat Pertemuan Duta Besar Menuju Konferensi Asia Afrika ke-71

Koramil Pronojiwo Intensifkan Patroli Malam di Zona Merah Semeru untuk Amankan Warga

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Blitar Ekraf Kolaborart Festival 2025: Tunjukkan Kreativitasmu, Mari Gabung

Gunung Semeru Keluarkan Awan Panas, Sejumlah Warga Mulai Mengungsi

Verifikasi Lapangan Sah, Tapi Ganti Rugi Lahan 7 Warga Pujon Masih Remang-Remang

Erupsi Semeru, Sejumlah Rumah di Dusun Sumbersari Kamar A Rusak Parah

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

%d