JAVASATU-SURABAYA- Pimpinan Daerah (PD) Perempuan Indonesia Raya (PIRA) Jawa Timur menyalurkan bantuan kepada korban erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang.

Ketua PIRA Jatim, Dra.Hj. Yayuk Padmi Rahayu .Msi, kegiatan bantuan sosial kemanusiaan ini program PIRA Pusat yang di pimpin ibu dr.Soemarjati Arjoso.
“Dan dilaksanakan oleh PD Pira Jatim. Kegiatan peduli korban erupsi gunung semeru ini dimaksudkan untuk membantu saudara sudara kita yang terkena musibah bencana alam erupsi Gunung Semeru” kata Yayuk Padmi, Sabtu (11/12/2021), di Surabaya.
Sasaran penyaluran bantuan, dikatakan Yayuk Padmi berada di pengungsian Desa Candipuro dan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
“Bantuannya berupa sembako, biskuit, susu UHT, kopi, handuk, selimut, tikar, pemper, perlengkapan mandi cuci, pembalut wanita, pakaian dalam wanita dan anak anak” rinci Yayuk Padmi.

“Mudah mudahan bantuan yang kami salurkan ini bemamfaat untuk saudara saudara kita yang terdampak erupsi Gunung Semeru” tutup Padmi. (Sir/Saf)