JAVASATU.COM-MALANG- Bandar Udara Abdulrachman Saleh Malang memprediksi bakal ada lonjakan penumpang mudik lebaran Idul Fitri 1443 hijriah atau 2022 masehi, sebab itu, pihaknya menambah 1 ekstra flight atau penerbangan tambahan.

Kepala Seksi Keamanan Penerbangan dan Pelayanan Darurat Unit Pelaksana Teknis Bandar Udara Abdurrachman Saleh, Purwo Cahyo Widhiatmoko mengatakan penambahan disediakan oleh maskapai Citilink.
“Ekstra Flight ini berlaku pada tanggal 24 hingga30 April, 1 Mei, dan 5 hingga10 Mei 2022,” ungkapnya. Senin (25/4/2022).
Ada 4 penerbangan di Abdulrachman Saleh per-harinya, dengan rute Malang-Jakarta. Keempat penerbangan itu berasal dari maskapai Garuda Indonesia 1 kali, Citilink 1 kali, Batik Air 2 kali.
“Cuma untuk Garuda Indonesia ini tidak setiap hari, hanya hari Rabu dan Sabtu,” tuturnya.
Sementara ini, rata-rata okupanasi penumpang untuk 4 kali penerbangan yakni mencapai 85-90 persen. Jumlah itu meningkat 20 persen dibanding sebelum bulan Ramadhan.
“Berdasarkan pengalaman tahun sebelumnya, sebelum pandemi Covid-19, peningkatan okupansi penumpang akan terjadi pada saat memasuki cuti lebaran, yakni H-5 dan H+5 lebaran,” ujarnya.
“Kalau arus mudik biasanya yang banyak penumpang dari Jakarta ke Malang, tapi kalau arus balik penumpang dari Malang ke Jakarta yang banyak,” imbuh Cahyo.
Sedang untuk mengantisipasi lonjakan calon penumpang, hingga terjadi antrian, Bandar Udara Abdurrachman Saleh menyediakan posko.
“Posko ini berfungsi untuk melayani penumpang dan memantau arus penerbangan,” pungkasnya. (Agb/Saf)