email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Minggu, 25 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Begini Cara SMP YPI Darussalam 1 Cerme Hangatkan Kebersamaan

by Sudasir Al Ayyubi
24 Juni 2025

JAVASATU.COM-GRESIK- Suasana keakraban dan kekeluargaan mewarnai akhir pekan keluarga besar SMP YPI Darussalam 1 Cerme, Gresik. Sekolah ini menggelar kegiatan Family Gathering sebagai cara menyegarkan hubungan antarguru dan staf sekaligus mempererat kebersamaan dengan keluarga masing-masing.

Peserta Family Gathering SMP YPI Darussalam 1 Cerme Tahun 2025 melaksanakan Senam Pagi Bersama di Seulawah Resort & Cafe Kota Batu. (Foto: Ist)

Kegiatan berlangsung dua hari, Sabtu–Minggu (21–22 Juni 2025), dengan destinasi utama Santera De Laponte di Kabupaten Malang dan Seulawah Resort & Café di Kota Batu.

Para peserta yang terdiri dari guru, staf, dan keluarga besar mereka mengikuti serangkaian agenda, mulai dari istighosah, ramah tamah, hingga hiburan dan pembagian doorprize.

Kepala SMP YPI Darussalam 1 Cerme, Harianto, M.Pd., menyebut kegiatan ini bukan sekadar liburan bersama, tetapi sebagai momentum memperkuat ikatan emosional dalam lingkungan kerja.

“Ketika guru dan staf merasa bahagia dan terhubung satu sama lain, energi positif itu akan sampai ke kelas dan menyentuh peserta didik. Ini cara kami membangun lingkungan kerja yang sehat,” ujar Harianto.

Pertemuan Keluarga Peserta Family Gathering SMP YPI Darussalam 1 Cerme Tahun 2025 di Seulawah Resort and Cafe Kota Batu. (Foto: Ist)

Selain sambutan kepala sekolah, acara juga diwarnai testimoni dari perwakilan guru. Ahmad Zamroni, S.Pd., menyebut kegiatan ini mempertemukan bukan hanya rekan kerja, tetapi juga keluarga mereka dalam suasana santai dan hangat.

“Anak-anak bisa bermain bersama, istri atau suami guru saling kenal. Ini lebih dari gathering, ini membangun komunitas sekolah yang utuh,” katanya.

BacaJuga :

Warga Griya Sekar Kedaton Gresik Peringati Isra Mikraj, Teladani Akhlak Rasulullah

Di Gresik, Polisi Tangkap Pelaku Pencabulan Pelajar Kurang dari 24 Jam

Di tengah rutinitas pendidikan yang padat, Family Gathering menjadi ruang jeda yang menyegarkan. Sekolah berharap momen seperti ini bisa terus digelar rutin sebagai bentuk perhatian terhadap kesejahteraan dan kebahagiaan seluruh elemen pendidik.

“Kegiatan ini menegaskan bahwa sekolah bukan hanya tempat kerja, tapi rumah kedua yang mendukung satu sama lain,” ungkap salah satu keluarga peserta.

(Foto: Ist)

Melalui pendekatan sederhana namun bermakna, SMP YPI Darussalam 1 Cerme menunjukkan bahwa kebersamaan tak cukup dibangun di ruang kerja saja, tapi juga lewat ruang-ruang kebersamaan di luar kelas. (Bas/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: SMP YPI Darussalam 1 Cerme

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

25 Pelajar Tangguh Smelting Ikuti Leadership Camp di Pacet Mojokerto

Madas Nusantara Gandeng PAM JAYA Sedekah Sejuta Al Quran ke Korban Bencana

Warga Griya Sekar Kedaton Gresik Peringati Isra Mikraj, Teladani Akhlak Rasulullah

Kombes Raden Bagoes Ditunjuk Kapolri Jadi Dirressiber Polda Metro Jaya

Di Gresik, Polisi Tangkap Pelaku Pencabulan Pelajar Kurang dari 24 Jam

Semen Merah Putih Perkuat Konstruksi Berkelanjutan Lewat Green Cement

Gubernur Papua Tengah Bagikan Laptop Gratis untuk Pelajar

Bantu Stok PMI, Polres Gresik Gelar Donor Darah

Polda Jateng Bongkar Penyalahgunaan LPG 3 Kg, Empat Orang Diamankan

Siswa SDN Petrokimia Gresik Kenalkan Damar Kurung di Pusat Kebudayaan Prancis Surabaya

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Polda Jateng Bongkar Penyalahgunaan LPG 3 Kg, Empat Orang Diamankan

Singgih Cimeng Nyatakan Siap Maju Calon Ketua KONI Kabupaten Malang

Warga Griya Sekar Kedaton Gresik Peringati Isra Mikraj, Teladani Akhlak Rasulullah

BERITA LAINNYA

25 Pelajar Tangguh Smelting Ikuti Leadership Camp di Pacet Mojokerto

Madas Nusantara Gandeng PAM JAYA Sedekah Sejuta Al Quran ke Korban Bencana

Kombes Raden Bagoes Ditunjuk Kapolri Jadi Dirressiber Polda Metro Jaya

Semen Merah Putih Perkuat Konstruksi Berkelanjutan Lewat Green Cement

Gubernur Papua Tengah Bagikan Laptop Gratis untuk Pelajar

Polda Jateng Bongkar Penyalahgunaan LPG 3 Kg, Empat Orang Diamankan

Siswa SDN Petrokimia Gresik Kenalkan Damar Kurung di Pusat Kebudayaan Prancis Surabaya

Digugat Rekanan Dugaan Wanprestasi, PT Sekar Pamenang Akhirnya Buka Suara

Kodim Wonosobo Renovasi Jembatan Gantung Kalidadap, Target Rampung 1 Bulan

TNI AU Kerahkan 257 Personel dan 4 Alutsista Cari Pesawat ATR 42-500

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Sengketa Tanah Supit Urang Memanas, Warga Laporkan Pemkot Malang ke Polisi

Guru SD di Malang Diduga Aniaya Murid, Keluarga Tidak Terima

Singgih Cimeng Nyatakan Siap Maju Calon Ketua KONI Kabupaten Malang

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d