JAVASATU.COM-LAMONGAN- Sejumlah pengasuh pondok pesantren (ponpes) dari Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah di Lamongan telah memberikan dukungan kepada pasangan calon bupati dan wakil bupati, Dr. H. Yuhronul Effendi dan Dirham Akbar Aksara, dalam Pilkada 2024. Dukungan ini muncul setelah penilaian positif terhadap kinerja pemerintahan Yuhronur selama masa jabatannya.
Mereka menilai, dibawah kepemimpinan Yuhronur, Lamongan telah mengalami banyak kemajuan meski menghadapi berbagai tantangan. Banyak tokoh masyarakat dan elemen pondok pesantren yang kini mengandalkan Yuhronur untuk melanjutkan pembangunan daerah.
Salah satu momen penting terjadi pada Minggu (29/9/2024), saat Yuhronur dan Dirham melakukan kunjungan ke beberapa ponpes di Kecamatan Paciran, seperti Ponpes Tahfidzul Qur’an Karangsawo, Ponpes Mazroatul Ulum, Ponpes Modern Muhammadiyah, dan Ponpes Karangasem. Dalam pertemuan ini, para pengasuh ponpes menyatakan dukungannya.
KH Minhajjul Abidin, pengasuh Ponpes Tahfidzul Qur’an, menekankan dukungannya karena Yuhronur dianggap sebagai sosok yang jujur dan perhatian terhadap ponpes serta umat.
“Pak Yuhronur itu jujur dan baik,” ungkapnya.
Di Ponpes Mazroatul Ulum, Gus Kamal mendoakan agar Yuhronur menjadi pemimpin yang amanah, menyoroti hubungan dekat antara Bupati Lamongan dengan ponpes tersebut. Sementara KH Ahzab Muandzir dari Ponpes Modern Muhammadiyah menegaskan keseriusannya dengan melibatkan seluruh tenaga pendidik dari ponpes dalam pertemuan tersebut.
KH Abdul Hakam Mubarok dari Ponpes Karangasem juga mendukung Yuhronur, menekankan pentingnya memilih pemimpin yang berpengalaman dan cerdas. Ia berkomitmen untuk mengumpulkan dukungan agar pasangan Yes-Dirham dapat memenangkan pemilihan.
Menanggapi dukungan tersebut, Yuhronur menyampaikan terima kasih dan merasa semakin termotivasi untuk meraih kemenangan.
“Ini menjadi tambahan energi dan semangat untuk memenangkan pemilihan,” ucapnya.
Perjalanan Yes-Dirham di Pantura Paciran ditutup dengan pertemuan bersama KH Prof Dr Abdul Ghofur, penasehat DPP Partai Gerindra, yang kembali menegaskan dukungannya kepada pasangan ini. (Sir/Saf)