JAVASATU-GRESIK- Polsek Driyorejo Polres Gresik bersama jajaran yang dipimpin Kapolsek Komisaris Polisi H.M. Zunaedi, S.IP jalan kaki mendatangi markas Koramil 0817/01. Kedatangan anggota Polsek Driyorejo ke makoramil 0817/01 driyorejo untuk memberikan ucapan selamat hari ulang tahun ke-76 TNI, Selasa (5/10/2021).
Sontak saja Kapten Arh M. N. Qomar selaku Danramil kaget dibuatnya. Kapten Qomar merasa berterima kasih atas kado spesial yang diberikan dalam acara HUT ke-76 TNI.
“Sebenarnya kita juga sudah persiapkan tumpeng yang nantinya akan kita undang Kapolsek dan Camat beserta anggota untuk makan bareng sebagai ucap syukur di usia TNI yang ke 76 ini. Namun ternyata keduluan kapolsek bawa tumpeng bersama anggota. Nah.. itu Serma Rudi sudah datang bawa tumpeng nya…“ Tutur Kapten Qomar dalam candanya.
“Semoga sinergitas antara Polsek, Koramil dan kecamatan selama ini akan selalu terjalin baik dan akan selalu kompak dalam segala hal” tambah Kapten Qomar.
Suasana akrab dan kompak terlihat pada acara tersebut. Potongan tumpeng Camat Narto, S.T di berikan kepada Danramil Kapten Qomar, potongan tumpeng Kapolsek Kompol Zunaedi di berikan kepada Serka Farid yang bertepatan dengan kenaikan pangkat. Selanjutnya makan bareng.
Sinergitas tiga pillar driyorejo tidak diragukan lagi. Kompol Zunaedi Kapolsek Driyorejo menyampaikan ucapan selamat kepada TNI yang sedang ulang tahun ke 76.
Baca Juga:
-
Polda Jatim Panggil Wali Kota Sutiaji, Soal Dugaan Pelanggaran Prokes – Kliktimes.com
-
PPKM Level 2, Tingkat Hunian Hotel di Maluku Bergerak Naik – Sentraltimur.com
“Kegiatan dadakan ini adalah merupakan wujud soliditas tiga pilar Driyorejo yang selama ini terjalin baik dalam memelihara keamanan dan keteriban masyarakat diwilayah Kecamatan Driyorejo termasuk upaya dalam penanganan COVID-19. Pada dirgahayu TNI ke 76 ini, semoga TNI semakin profesional, jaya dan semakin dicintai oleh rakyat” tandasnya. (Bas/Nuh)