JAVASATU.COM-GRESIK- Babinsa Koramil 0817/13 Ujungpangkah Kodim 0817/ Gresik Serka Franky membantu pengrajin membuat perahu kayu, di wilayah binaannya yakni di Dusun Druju Desa Pangkah Kulon Kecamatan Ujungpangkah, Kabupaten Gresik, Senin (7/11/2022).
Pengrajin perahu kayu bernama Suwoto. Ia sudah lama berprofesi sebagai pengrajin perahu kayu dan kerap mendapat pesanan dari para nelayan setempat.
“Saya hari ini sedang bersilaturahmi dengan Bapak Suwoto salah satu pengrajin perahu kayu Dusun Druju Desa Pangkah Kulon Kecamatan Ujungpangkah. Saya juga ikut membantu mengerjakan perahu pesanan nelayan,“ kata Serka Franky.
Tampak Serka Franky memegang alat berupa bogem (palu dari kayu), ia mencoba membantu perahu kayu yang sedang dalam tahap pembuatan.
Serka Franky mengungkapkan bahwa masyarakat di Dusun Druju Desa Pangkah Kulon, Ujungpangkah banyak yang bekerja sebagai nelayan. Dan perahu kayu merupakan salah satu kebutuhan mereka. Oleh karena itu, Suwoto selalu mendapat pesanan perahu kayu dari para nelayan.
“Warga di sini banyak yang bekerja sebagai nelayan dan Bapak Suwoto sendiri kerap mendapat pesanan perahu kayu dengan berbagai jenis ukuran. Harga satu unit perahu seperti yang sedang dikerjakan ini berkisar Rp 270 juta” ungkapnya.
Serka Franky dalam kesempatan tersebut memberikan dukungan kepada Suwoto sebagai pengrajin perahu kayu, ia meminta agar kemampuan tersebut ditularkan kepada para anak muda sehingga dapat menciptakan lapangan kerja.
“Kita sangat mendukung pekerjaan Bapak Suwoto sebagai pengrajin perahu kayu, kita berharap kemampuan seperti ini dilestarikan kepada para anak muda agar dapat menciptakan lapangan pekerjaan. Keberadaan Bapak Suwoto juga akan sangat dibutuhkan karena dapat membantu para nelayan,“ pungkasnya. (Bas/Arf)