email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Sabtu, 22 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Rugi Miliaran Rupiah, Puluhan Warga Grand Mutiara Kedungrejo Laporkan Developer ke Polisi

by Yondi Ari
20 Mei 2025

JAVASATU.COM-MALANG- Puluhan warga Perumahan Grand Mutiara Kedungrejo Kecamatan Pakis Kabupaten Malang resmi melaporkan pengembang PT Anugrah Rizqy Al-Hisyam ke Satreskrim Polres Malang, Senin malam (19/5/2025). Laporan dilayangkan buntut mangkraknya proyek perumahan yang ditaksir menimbulkan kerugian hingga miliaran rupiah.

Direktur Pengendalian Risiko dan Pencegahan Korupsi Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman, Brigjen Pol Budi Satria Wiguna mendampingi Warga Penghuni Rumah Subsidi perumahan Grand Mutiara Kedungrejo, Pakis, Malang melapor ke Polres Malang. (Foto: Ist)

Hannoch Fainsenem, salah satu pelapor, mengaku telah membayar Rp165 juta sejak 2022, namun rumah yang dijanjikan rampung pada 2023 tak kunjung dibangun.

“Selama ini kami terus mencoba komunikasi, tapi tak ada kejelasan. Uang sudah masuk sejak 2022,” kata Hannoch usai membuat laporan di Polres Malang.

Ia melaporkan pengembang atas dugaan penipuan pembelian unit rumah. Laporan itu turut disertai bukti berupa dokumen pembayaran dan perjanjian jual beli. Hannoch juga menyebut adanya masalah lain, termasuk dugaan sertifikat yang ditahan di bank pembiayaan.

ADVERTISEMENT
Direktur Pengendalian Risiko dan Pencegahan Korupsi Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman, Brigjen Pol Budi Satria Wiguna terjun langsung ke Warga Penghuni Rumah Subsidi perumahan Grand Mutiara Kedungrejo, Pakis, Malang. (Foto: Ist)

Koordinator warga, Misbakhul Wahyu Ari Purnomo, mengatakan laporan ke polisi dilakukan setelah inspeksi mendadak (sidak) dari Tim Direktorat Pengendalian Risiko dan Pencegahan Korupsi, Ditjen Tata Kelola dan Pengendalian Risiko, Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman. Sidak dilakukan menyusul viralnya keluhan warga di media sosial.

“Setelah tim Kementerian PKP sidak, kami didorong untuk menempuh jalur hukum karena progres pembangunan nol besar sejak 2021,” ujar Wahyu.

Dari total 96 unit yang dipasarkan, sebagian besar sudah laku terjual, namun tak kunjung dibangun. Warga mencatat dana yang sudah masuk ke pihak pengembang mencapai sekitar Rp9 miliar, baik melalui cicilan maupun pembayaran lunas.

BacaJuga :

BPBD Kota Malang Gandeng Pramuka untuk Mitigasi Bencana dan Edukasi Warga

Polisi Amankan Ratusan Motor dari Balap Liar Depan Stadion Kanjuruhan

“Data sementara ada 36 warga yang melapor, dengan total kerugian sekitar Rp3,6 miliar. Tapi angka ini masih terus berkembang,” ucap Wahyu.

Ia menambahkan, tak hanya bangunan rumah yang mangkrak, pembangunan fasilitas umum juga terabaikan. Bahkan, warga harus swadaya membangun tandon air dan fasilitas dasar lain karena tak ada respons dari pihak developer.

Warga usai laporan ke Polres Malang pada Senin malam (19/5/2025). (Foto: Yondi Ari/Javasatu.com)

Sementara itu, Kasatreskrim Polres Malang AKP Muhammad Nur membenarkan adanya laporan tersebut. Ia memastikan kasus masih dalam tahap penyelidikan awal.

“Benar, laporan sudah masuk. Saat ini masih kami proses. Kami imbau warga tetap tenang dan tidak bertindak sendiri,” tegas AKP Nur.

Terpisah, Direktur Pengendalian Risiko dan Pencegahan Korupsi Kementerian PKP, Brigjen Pol Budi Satria Wiguna menegaskan akan menindak tegas pihak pengembang jika tidak menyelesaikan seluruh kewajibannya, mulai dari pembangunan rumah yang mangkrak, penyediaan air bersih, jalan, drainase, hingga legalitas perumahan.

“Jika kewajiban tersebut tidak segera diselesaikan, maka kami tidak segan mengambil langkah tegas sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujar Budi Satria Wiguna, Selasa (20/5/2025). (Dop/Saf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: Kecamatan Pakis

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

SMP YPI Darussalam 1 Cerme Peringati Hari Pohon Sedunia dengan Aksi Tanam Pohon

BPBD Kota Malang Gandeng Pramuka untuk Mitigasi Bencana dan Edukasi Warga

Pramuka Kota Malang Membangun Generasi Muda yang Peduli, Kreatif dan Berkarakter

Bakti Pramuka dan Temu Akbar Kwarcab Kota Malang Perkuat Semangat Kepahlawanan dan Pengabdian

Polisi Amankan Ratusan Motor dari Balap Liar Depan Stadion Kanjuruhan

KPK Pamerkan Uang Sitaan Korupsi, Analis Nasky Sebut Bentuk Transparansi dan Kepercayaan Publik

BPS–Pemkab Gresik Perkuat Integrasi Data Lewat MoU, Fokus Kebijakan Berbasis Data Tunggal

Fatayat NU Dukun Tegaskan Soliditas Kader Lewat Rutinan

“Cerita yang Tersimpan” di Ulang Tahun The Rain ke-24

Sidang Dugaan Penganiayaan Bos HOK Malang, Pengacara: Terdakwa Hanya Bela Diri

Prev Next

POPULER HARI INI

Pramuka Kota Malang Membangun Generasi Muda yang Peduli, Kreatif dan Berkarakter

BPBD Kota Malang Gandeng Pramuka untuk Mitigasi Bencana dan Edukasi Warga

Jemaah Majelis SIJI Gresik Diajak Sabar Hadapi Ujian: “Allah Sedang Menghapus Dosa”

SPBU Langsep Malang Rutin Cek Kualitas BBM, Pertalite Dipastikan Aman Tak Tercampur Air

SMP YPI Darussalam 1 Cerme Peringati Hari Pohon Sedunia dengan Aksi Tanam Pohon

BERITA LAINNYA

KPK Pamerkan Uang Sitaan Korupsi, Analis Nasky Sebut Bentuk Transparansi dan Kepercayaan Publik

“Cerita yang Tersimpan” di Ulang Tahun The Rain ke-24

BNPB Tanam 68 Ribu Pohon di Jateng: Mitigasi Bencana Tak Bisa Ditunda

Satpol PP Kota Kediri Tingkatkan Kapasitas SDM untuk Tekan Peredaran Rokok Ilegal

SeaBank dan Women’s World Banking Dukung UMKM Pintar Tingkatkan Literasi Keuangan Perempuan

Pengungsi Erupsi Semeru di Lumajang Kini Lebih Butuh Uang daripada Logistik

Menkop Ferry Ajak PWI Bersinergi Wujudkan Semangat Pasal 33 UUD 1945

Kodim Wonosobo Perkuat Sinergi Forkopimda untuk Sukseskan Asta Cita Presiden

Erupsi Semeru, Sejumlah Rumah di Dusun Sumbersari Kamar A Rusak Parah

Pengamat Nasky Puji BNN Tangkap 1.259 Pelaku Narkoba di Seluruh Indonesia

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

12 Tahun Pesona Gondanglegi, dari Karnaval Jadi Ikon Budaya

Gunung Semeru Keluarkan Awan Panas, Sejumlah Warga Mulai Mengungsi

Verifikasi Lapangan Sah, Tapi Ganti Rugi Lahan 7 Warga Pujon Masih Remang-Remang

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

%d