email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Senin, 5 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Jelang Hari Lahir Pancasila, Ini Cara Polres Gresik Memaknainya

by Sudasir Al Ayyubi
31 Mei 2021

Javasatu,Gresik- Diketahui bersama, setiap 1 Juni ditetapkan pemerintah sebagai hari lahir Pancasila. Kala itu pada tanggal 1 Juni 1945, Presiden Sukarno dalam sidang Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) memperkenalkan 5 sila.

(Foto: Istimewa)

Kelima sila itulah yang kemudian dipilih dan didiskusikan lebih lanjut oleh panitia kecil bernama Panitia Sembilan yang dibentuk ketua BPUPKI. Pancasila akhirnya ditetapkan resmi oleh PPKI pada tanggal 18 Agustus 1945 setelah mengalami beberapa perubahan.

Dan berikut isi Teks Pancasila; pertama Ketuhanan Yang Maha Esa kedua Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab ketiga Persatuan Indonesia, keempat Kerakyatan Yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan Perwakilan dan yang kelima Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia.

(Foto: Istimewa)

Untuk itu, di hari lahir Pancasila pada tahun 2021 ini, Kepolisian Resor (Polres) Gresik melestarikan nilai-nilai luhur Pancasila bagi generasi milenial.

Nilai luhur Pancasila yang ditunjukkan oleh Polres Gresik adalah masyarakat yang membutuhkan pelayanan surat keterangan kehilangan, sengaja diharuskan menghafalkan Pancasila. Khususnya para muda-mudi, wajib menyebutkannya dengan benar.

(Foto: Istimewa)

Nampak, beberapa pemuda bisa mengucapkan kelima sila dengan lancar. Namun ada pula yang kurang ingat dan dibantu teman disebelahnya. Bagi yang belum bisa, wajib menghafal sampai benar sebelum mendapatkan pelayanan.

Mohammad Sabilal Rosyat, 19, warga Desa Pongangan, Kecamatan Manyar ditanya petugas SPKT Polres Gresik tentang makna dari Pancasila. Dijawabnya singkat, ‘dasar negara Republik Indonesia.’ Bahkan diluar kepala pemuda itu mampu menyebutkan kelima butir sila tersebut.

BacaJuga :

Apel Terakhir Kapolres Gresik, AKBP Rovan Titipkan Doa dan Pesan untuk Anggota

Motor Dilaporkan Hilang di Manyar, Polisi Pastikan Hanya Tertukar di Parkiran Indomaret

(Foto: Istimewa)

Sedangkan menurut Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto, Pancasila adalah pemersatu bangsa Indonesia.

“Pentingnya memaknai Hari Lahir Pancasila bukan hanya karena nilai sejarah. Lebih dari itu, makna dari setiap butir Pancasila merupakan hal yang harus dihayati setiap warga Indonesia” terang Alumni Akpol angkatan 2001 itu.

Kapolres melanjutkan, Pancasila merupakan jiwa Indonesia. Dengan demikian Pancasila tidak hanya dasar negara, melainkan juga falsafah hidup bagi seluruh warga negara Indonesia.

AKBP Arief menyebut, kewajiban bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, semangat bersatu, rela berkorban, pantang menyerah, gotong royong, petriotisme, nasionalisme, optimisme, harga diri, kebersamaan dan percaya diri sendiri. Adalah nilai yang dapat dipetik dari Pancasila.

“Mendukung ikhtiar pemerintah disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam memutus rantai penyebaran Covid-19, juga termasuk pengamalan Pancasila. Patriotisme dan tindakan bela negara. Optimis, bersama kita bisa menyudahi pandemi ini” tukasnya.

Lantas, bagaimana anda memaknai Pancasila. (Bas/Saf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: 1 JuniHari Lahir PancasilaPancasilaPolres GresikPOLRI

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Apel Terakhir Kapolres Gresik, AKBP Rovan Titipkan Doa dan Pesan untuk Anggota

Tim Korem Makutarama Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih di Blora

Motor Dilaporkan Hilang di Manyar, Polisi Pastikan Hanya Tertukar di Parkiran Indomaret

Pengamat Nilai Pilkada Lewat DPRD Konstitusional dan Demokratis

10 Kepala Daerah Lolos Presentasi Anugerah Kebudayaan PWI 2026, Adu Gagasan

Lima Titik Perbatasan Bakal Disulap Jadi Ikon Baru Bojonegoro

Petani Garam Donomulyo Dapat Angin Segar, Produksi Tunnel Dilirik Kementan

Korps Mubaligah Gresik Latih Public Speaking, Perkuat Dakwah dengan Retorika Modern

GP Ansor Bangun Mojokerto Gelar MHQ 2026, Tanamkan Cinta Al-Qur’an Sejak Dini

KNPI dan NYC Indonesia Kecam Serangan Militer AS ke Venezuela, Serukan Dialog Damai

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Korps Mubaligah Gresik Latih Public Speaking, Perkuat Dakwah dengan Retorika Modern

Bupati Gresik Tantang IPNU-IPPNU Hadirkan Program Nyata untuk Masyarakat

GP Ansor Bangun Mojokerto Gelar MHQ 2026, Tanamkan Cinta Al-Qur’an Sejak Dini

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

BERITA LAINNYA

Tim Korem Makutarama Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih di Blora

Pengamat Nilai Pilkada Lewat DPRD Konstitusional dan Demokratis

10 Kepala Daerah Lolos Presentasi Anugerah Kebudayaan PWI 2026, Adu Gagasan

GP Ansor Bangun Mojokerto Gelar MHQ 2026, Tanamkan Cinta Al-Qur’an Sejak Dini

KNPI dan NYC Indonesia Kecam Serangan Militer AS ke Venezuela, Serukan Dialog Damai

Pengamat Puji Kakorlantas Polri, Operasi Lilin 2025 Dinilai Sukses Amankan Nataru

Days Of Law Career 2026 Gandeng Astra, Ajak Mahasiswa Hukum Kenali Karier Korporasi

OPINI: Fiskal untuk Indonesia Baru: Mengakhiri Kemiskinan dan Menyelamatkan Lingkungan

Pilkada Tak Langsung: Ketika Elite Partai Ingin Kembali Jadi Bos

Kemenimipas Catat Capaian Strategis 2025, Analis Apresiasi Arah Transformasi

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Viral Truk Tabrak Pagar SMK Turen Malang, YPTT Berikan Klarifikasi

Sempat Ricuh, Dua Kontainer Bantuan Warga Malang Raya di Sumut Akhirnya Bisa Didistribusikan

Konflik Kepemilikan SMK Turen Malang, Dua Yayasan Bertemu di Mapolsek Cari Solusi

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved