email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Kamis, 15 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Bantuan Pangan Cadangan Beras di Kabupaten Gresik Mulai Disalurkan

by Sudasir Al Ayyubi
8 April 2023

JAVASATU.COM-GRESIK- Wakil Bupati (Wabup) Gresik Aminatun Habibah, menghadiri acara penyaluran perdana cadangan pangan pemerintah (CPP) untuk bantuan pangan di Kabupaten Gresik. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Desa Dahanrejo Kecamatan Kebomas, Kamis (6//4/2023).

Wakil Bupati (Wabup) Gresik Aminatun Habibah (tengah) menyalurkan perdana bantuan pangan cadangan di pemerintah. (Foto: Istimewa)

Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Gresik, menyerahkan secara simbolis bantuan pangan berupa beras kemasan 10 Kg kepada 25 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Ini sekaligus menandai dimulainya penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) pangan CPP bagi 84.871 KPM di 18 Kecamatan yang tersebar di Kabupaten Gresik.

Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah dalam sambutannya menyampaikan, pangan merupakan salah satu kebutuhan dasar bagi manusia yang harus dipenuhi. Ini merupakan sumber energi untuk mempertahankan hidup.

“Pemerintah perlu memberikan jaminan atas pangan terutama bagi masyarakat berpendapatan rendah. Tujuannya agar keluarga memiliki akses terhadap pangan pada harga dan volume yang ideal bagi kebutuhan,” kata Wabup.

Selain itu, lanjut Wabup, salah satu upaya untuk meningkatkan akses masyarakat adalah melalui pemberian bantuan yang bersumber dari cadangan pangan pemerintah.

“Masyarakat tidak perlu khawatir akan kualitas beras yang diberikan. Karena ini sudah melalui pemeriksaan oleh dinas pertanian,” ujarnya.

Dikatakan, bantuan ini langsung ditunjuk oleh pemerintah pusat sesuai nama yang diusulkan. Pemerintah Kabupaten Gresik berharap agar data ini tidak keliru dan valid agar masyarakat yang benar benar membutuhkan mendapatkan bantuan beras ini.

BacaJuga :

Bupati Gresik Apresiasi AKBP Rovan dan Sambut Kapolres AKBP Ramadhan

Anak Pekerja Migran di Gresik Kini Punya Kepastian Identitas Hukum

Disamping itu, Wabup itu juga berpesan kepada para penerima manfaat agar dapat memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya. Apalagi di bulan suci Ramadan dan menyambut hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah, yang tentunya banyak kebutuhan yang harus dipenuhi.

“Bantuan yang disalurkan ini menjadi wujud kepedulian dan ikhtiar Pemerintah. Untuk terus mengupayakan peningkatan kesejahteraan seluruh masyarakat, khususnya di Kabupaten Gresik” tandasnya.

Di tempat yang sama, mewakili Kepala Bulog regional Jawa Timur, Setiawan menambahkan, Bulog mendapatkan tugas penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP). Untuk Bantuan Pangan sejak bulan Maret hingga Mei.

“Untuk Kabupaten Gresik sebanyak 84.871 penerima dan akan diberikan selama 3 kali. Ini merupakan beras cadangan pemerintah jenis premium,” katanya.

Sementara, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Gresik Umi Khoiroh menambahkan, bantuan ini berasal dari pemerintah pusat melalui Bulog. Sedangkan transporternya dipercayakan pada PT. Pos Indonesia.

“Launching penyaluran dilakukan di Desa Dahanrejo total sebanyak 96 penerima. Sementara diberikan kepada 25 KPM, sisanya sambil menunggu cleancing data yang dilakukan oleh PT. Pos Indonesia,” kata Umi.

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Mewakili Kepala Bulog regional Jawa Timur, Setiawan, Kepala Dinas Sosial, Umi Khoiroh, Kepala Dinas Pertanian, Eko Anindito, Kepala Kantor Pos Cabang Gresik, Maestro Yunan, Sekcam Kebomas, S. Farida serta Kepala Desa Dahanrejo Mochammad Hasan. (Bas/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: Aminatun HabibahBantuan Pangan Cadangan BerasWabup Gresik

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Mesin KEBI BI Malang Tingkatkan Pendapatan Petani Senggreng Malang

Proyek Pasar Ngadiluwih Belum Rampung, Pemkab Kediri Akan Tegur Kontraktor

Bupati Gresik Apresiasi AKBP Rovan dan Sambut Kapolres AKBP Ramadhan

Laporan Warga via 110, Polisi Bongkar Lokasi Diduga Judi Sabung Ayam di Kalipare

Dankodaeral X Makan Sepiring Berdua dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura

Nama Kades Mendalanwangi Mencuat sebagai Kandidat Ketua KONI Kabupaten Malang

OPINI: Evaluasi Efektivitas Program Banyuwangi Hijau Melalui Digitalisasi Kebijakan Fiskal

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

Pemagaran Lahan di Supit Urang, Warga dan Pemkot Malang Berselisih

TNI Raih Predikat A Pelayanan Prima di Indeks Pelayanan Publik 2025

Prev Next

POPULER HARI INI

Dua Dugaan Penyerobotan Tanah oleh Pemkot Malang Diadukan ke DPRD

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Pemagaran Lahan di Supit Urang, Warga dan Pemkot Malang Berselisih

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

BERITA LAINNYA

Proyek Pasar Ngadiluwih Belum Rampung, Pemkab Kediri Akan Tegur Kontraktor

Dankodaeral X Makan Sepiring Berdua dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura

OPINI: Evaluasi Efektivitas Program Banyuwangi Hijau Melalui Digitalisasi Kebijakan Fiskal

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

TNI Raih Predikat A Pelayanan Prima di Indeks Pelayanan Publik 2025

Kota Kediri dan Kota Madiun Satukan Kekuatan Ekonomi Antardaerah

LAKSI Mendukung Kinerja BNN Bongkar Pabrik Narkoba di Tangerang

Jembatan Gantung Garuda Wonosobo Progres 95 Persen Rampung 15 Januari

OPINI: Indonesia di Persimpangan Kebijakan Fiskal dan Energi

Ello dan Oki Rengga Nilai Sumut Gudang Bakat Lewat Panggung Kreativitas Nasional

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Dua Dugaan Penyerobotan Tanah oleh Pemkot Malang Diadukan ke DPRD

Jumlah Desa Mandiri di Blora Naik Dua Kali Lipat dalam Setahun

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved