email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Selasa, 21 Oktober 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Datangi Lapas Tuban, Kang Riyadi Beri Motivasi ke Warga Binaan

by Bambang Kuswantoro
18 Januari 2022

JAVASATU-TUBAN- Wakil Bupati Tuban, H. Riyadi, SH yang akrab disapa Kang Riyadi memberikan motivasi kepada warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II-B Tuban.

Wabup Tuban saat mengunjungi Lapas Tuban dan dialog dengan warga binaan. (Foto: tubankab.go.id)

Bentuk perhatian Kang Riyadi diutarakan saat meninjau kondisi dan fasilitas penunjang di Lapas Tuban pada Selasa (18/1/2022).

Disela kunjungannya, kepada awak media Kang Riyadi mengungkapkan, kunjungan ke Lapas sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat Kabupaten Tuban, termasuk warga yang sedang dalam masa pembinaan.

Menurutnya, perhatian yang diberikan Pemkab Tuban akan menjadi motivasi tersendiri bagi warga binaan.

ADVERTISEMENT

“Jangan sampai warga yang sedang dalam proses pembinaan merasa dikucilkan” tegas Kang Riyadi.

Kang Riyadi meminta, selama dalam masa pembinaan, warga binaan harus tetap berfikir positif.

“Selama dalam proses pembinaan menjadi kesempatan untuk mengevaluasi diri sekaligus meningkatkan kemampuan. Lapas Tuban telah memberikan fasilitas pengembangan kemampuan seperti budidaya lele, ayam petelur, keterampilan las dan kriya” terangnya.

BacaJuga :

Festival Seni Sukorejo Tuban ke-7 Siap Digelar, Wujud Sinergi Warga Lestarikan Budaya

Peningkatan Literasi dan Digitalisasi Pendidikan di Desa Tenggerwetan Kerek Tuban

Ia berujar, Pemkab Tuban mendukung program pengembangan kemampuan warga binaan.

Bahkan Kang Riyadi, akan berkoordinasi dengan instansi terkait agar warga binaan benar-benar dapat memanfaatkan kemampuannya setelah menyelesaikan proses pembinaan.

“Syukur-syukur bisa membuka lapangan pekerjaan baru,” tuturnya.

Wabup asal Desa Maibit juga mengapresiasi kepada Lapas Tuban terhadap sejumlah fasilitas penunjang bagi warga binaan.

“Semoga bekal kemampuan yang dibina selama di Lapas akan bermanfaat bagi warga binaan di masa mendatang” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Tuban II-B, Siswarno menyampaikan terima kasih atas kunjungan Wabup Tuban. Perhatian dan kepedulian dari Pemkab Tuban menjadi motivasi bagi pegawai Lapas untuk memberikan pelayanan yang kian baik.

Siswarno menjelaskan, Lapas Tuban memberikan sejumlah program kegiatan bagi 437 warga binaan. Adapun program pembinaan kerohanian berupa mengaji kitab suci Al-Quran, iqra, kajian kitab kuning, dan Lapas bersholawat.

Lapas Tuban membekali warga binaan dengan kemampuan. Secara bergantian, warga binaan diajak ke tempat penyulingan minyak kayu putih, ternak ayam petelur, budidaya lele yang dikelola Lapas Tuban. Untuk menjaga silaturahmi, juga disediakan fasilitas telepon online bagi warga binaan dapat menghubungi keluarganya.

“Seluruh fasilitas yang diberikan dilaksanakan sesuai SOP yang berlaku,” ujarnya. (Bam/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Source: Peninjauan Lapas, Wabup Tuban: Jangan Sampai Warga Binaan Dikucilkan
Tags: H. RiyadiLapasLapas TubanPemkab TubanWabup TubanWarga Binaan

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Gresik Jadi Lokasi Studi Budidaya Bandeng, Luwu Timur Datang Belajar Model Suksesnya

Forjukafi Resmi Jadi Nazhir Wakaf Uang, Fokus Bantu Kesejahteraan Jurnalis Indonesia

ADVERTISEMENT

Prabowo Saksikan Kejagung Serahkan Rp13,25 Triliun ke Kemenkeu, Didampingi Panglima TNI

Polda Jateng Terapkan Pengamanan Humanis di Aksi Evaluasi 1 Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran

Kasus Merek CNC Indonesia, Ahli Hukum UB Tegaskan Hak Eksklusif Harus Dilindungi

Prev Next

POPULER HARI INI

Sam Ali dan Persema Legends Hidupkan Sepak Bola Malang Lewat Trofeo BRI & Laga Terbuka Gajayana

NasDem Jatim Kukuhkan Pengurus Baru Blitar Raya, Targetkan Kursi Penuh di 2029

Umpatan “Ndasmu” Menurut Rasa Bahasa Jawa

UB Jadi Pelopor Gerakan Wakaf Produktif, dari Kampus untuk Ekonomi Umat dan Pendidikan

Koperasi KJS Blitar Perkuat Kemitraan Dukung Program Makan Bergizi Gratis

BERITA LAINNYA

Prabowo Saksikan Kejagung Serahkan Rp13,25 Triliun ke Kemenkeu, Didampingi Panglima TNI

Polda Jateng Terapkan Pengamanan Humanis di Aksi Evaluasi 1 Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran

Dari Mojokerto untuk Indonesia Kreatif, UMKM Dilatih Skill Advertising Agar Tembus Pasar Digital

Pemerintah Targetkan 1.285 Desa Terang di 2025, Wujud Nyata Keadilan Energi dari Presiden Prabowo

NasDem Jatim Kukuhkan Pengurus Baru Blitar Raya, Targetkan Kursi Penuh di 2029

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Umpatan “Ndasmu” Menurut Rasa Bahasa Jawa

Fatayat NU Dukun Meriahkan Hari Santri Nasional 2025 dengan Senam dan Jalan Santai

Publik Dukung Langkah Humanis Kepala BNN RI Rehabilitasi Pecandu Narkoba, Nasky: War on Drugs for Humanity

Sam Ali dan Persema Legends Hidupkan Sepak Bola Malang Lewat Trofeo BRI & Laga Terbuka Gajayana

Auto 2000 Sukun Malang Gelar Weekend Sales Bareng Edukasi Museum Keris, Angkat Budaya Tosan Aji Nusantara

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved