Javasatu.com
email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Selasa, 22 Juli 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Gresik Ganti Tradisi Karangan Bunga dengan Donasi Tanaman dalam Pot

by Sudasir Al Ayyubi
19 Februari 2025

JAVASATU.COM-GRESIK- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik menerapkan kebijakan baru untuk mengurangi limbah seremonial dengan mengganti tradisi mengirim karangan bunga dalam acara resmi dengan donasi tanaman dalam pot. Kebijakan ini tertuang dalam Surat Edaran Nomor 660/02/437.75/SE/2025, yang bertujuan menciptakan lingkungan lebih hijau dan berkelanjutan.

(Foto: Ist)

Sekretaris Daerah (Sekda) Gresik, Ahmad Washil Miftahul Rachman, mengatakan kebijakan ini adalah langkah nyata dalam mendukung penghijauan dan pengelolaan limbah.

“Tradisi mengirim karangan bunga sering berakhir menjadi sampah dalam waktu singkat. Dengan menggantinya dengan tanaman dalam pot, kita tidak hanya mempercantik lingkungan, tetapi juga memberikan manfaat jangka panjang,” ujarnya pada Rabu (19/2/2025) di sela penanaman pohon bareng PWI Gresik.

KONTEN PROMOSI

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Gresik, Sri Subaidah, menambahkan bahwa inisiatif ini mendapat dukungan luas dari masyarakat dan sektor industri.

“Saat ini, lebih dari 100 perusahaan telah menyatakan komitmennya untuk mendukung kebijakan ini. Kami berharap langkah ini menjadi tren positif yang diikuti oleh berbagai instansi dan masyarakat luas,” katanya.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Gresik, Deni Alisetiono, juga mengapresiasi kebijakan ini, mengingat PWI Gresik turut berperan dalam kampanye penghijauan melalui berbagai program lingkungan.

“Kami mendukung penuh inisiatif ini sebagai bagian dari budaya baru yang lebih ramah lingkungan. Selain itu, tanaman yang didonasikan juga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk penghijauan kota,” ujarnya.

BacaJuga :

Pemprov Jatim Pamer Kesiapsiagaan Hadapi Bencana: Ini untuk Rakyat

Gubernur Khofifah: Koperasi Merah Putih Harus Jadi Mitra UKM, Bukan Kompetitor

Perlu dicatat, kebijakan ini diharapkan tidak hanya mengurangi limbah dari karangan bunga yang sering kali berumur pendek, tetapi juga mendorong lebih banyak pihak untuk berkontribusi dalam penghijauan kota. Dengan sinergi antara pemerintah, industri, dan masyarakat, Gresik terus bertransformasi menjadi daerah yang lebih hijau dan berkelanjutan. (Bas/Saf) 

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: DLH GresikPemkab GresikPWI Gresik

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Unesa Peringkat 6 Perguruan Tinggi Paling Berprestasi di Indonesia

Pemprov Jatim Pamer Kesiapsiagaan Hadapi Bencana: Ini untuk Rakyat

ADVERTISEMENT

Gubernur Khofifah: Koperasi Merah Putih Harus Jadi Mitra UKM, Bukan Kompetitor

TNI dan Kementerian PU Perkuat Sinergi Bangun Infrastruktur Nasional

Panglima TNI Kawal Langsung Peluncuran 80 Ribu Koperasi Desa Merah Putih

Prev Next

POPULER HARI INI

PSI Pakai Logo Gajah, Kaesang: Simbol Kuat, Cerdas, dan Setia

dr. Nur Rochmah Resmi Jabat Direktur RSUD Kanjuruhan Malang

Menyaru Jemaah, Wanita Gasak Tas saat Salat Maghrib di Masjid Jami’ Malang

BLT DBHCHT Gresik Cair, Balongpanggang Jadi Lokasi Perdana

Umpatan “Ndasmu” Menurut Rasa Bahasa Jawa

BERITA LAINNYA

Unesa Peringkat 6 Perguruan Tinggi Paling Berprestasi di Indonesia

Pemprov Jatim Pamer Kesiapsiagaan Hadapi Bencana: Ini untuk Rakyat

Gubernur Khofifah: Koperasi Merah Putih Harus Jadi Mitra UKM, Bukan Kompetitor

TNI dan Kementerian PU Perkuat Sinergi Bangun Infrastruktur Nasional

Panglima TNI Kawal Langsung Peluncuran 80 Ribu Koperasi Desa Merah Putih

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

BLT DBHCHT Gresik Cair, Balongpanggang Jadi Lokasi Perdana

Umpatan “Ndasmu” Menurut Rasa Bahasa Jawa

SD Negeri 04 Petrokimia Luncurkan Program Sekolah Cerdas dan Dolanan Nusantara

Gaji PPPK Kabupaten Malang Cair Agustus, DPRD Siapkan Rp29 Miliar

LSP Perkerisan Indonesia Lakukan Sertifikasi Kompetensi Nasional, Cetak Edukator dan Kurator

KONTEN PROMOSI
  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

%d