JAVASATU.COM-MALANG- Anggota DPRD Kota Malang dari Partai NasDem, Dr. Suyadi, S.Pd., M.M., terus aktif berkeliling kampung untuk menyuarakan pentingnya pendidikan anak sejak dini.

Dalam kunjungannya ke RW 06, Kelurahan Bandungrejosari, Kecamatan Sukun, ia menekankan bahwa pendidikan anak usia dini harus menjadi perhatian utama masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Dr. Suyadi juga meresmikan gudang baru yang diharapkan dapat dimanfaatkan untuk mendukung berbagai kegiatan sosial dan pendidikan warga. Namun, fokus utamanya tetap pada penguatan Pos PAUD di lingkungan tersebut.
“Anak-anak butuh ruang yang cukup untuk bereksplorasi dan belajar. Pos PAUD di sini harus terus dijaga dan dikembangkan agar mereka mendapatkan pendidikan yang berkualitas sejak dini,” ujarnya.
Dr. Suyadi mengajak masyarakat untuk berkolaborasi dalam memanfaatkan fasilitas yang ada guna menunjang perkembangan anak-anak. Ia juga menegaskan bahwa pendidikan anak tidak hanya tanggung jawab sekolah, tetapi juga masyarakat secara keseluruhan.
Selain itu, ia menyoroti pentingnya kebersamaan dan gotong royong dalam membangun lingkungan yang lebih baik. Baginya, kebersamaan adalah aset yang lebih berharga dibandingkan materi semata.
“Kebersamaan itu yang mahal. Jika ada yang memulai langkah baik, pasti akan banyak yang mengikuti,” tambahnya.
Sebagai wakil rakyat, Dr. Suyadi berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dan mendukung program pendidikan serta pembangunan yang berkelanjutan. Ia berharap, melalui upayanya keluar masuk kampung, kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan anak sejak dini semakin meningkat.