JAVASATU.COM-MALANG- Sebuah kecelakaan terjadi di Jalan Raden Tumenggung Suryo, depan SMP Negeri 20 Kota Malang, Senin (21/08/2023) petang sekitar pukul 18.38. Akibatnya, seorang pengendara motor tewas di lokasi kejadian.
Salah satu saksi mata, Atim menyampaikan, peristiwa itu bermula saat sebuah motor Yamaha Mio warna hijau bernopol N 4148 CU yang dikendarai Kusnargiono (49), warga Polehan melaju dari arah utara menuju selatan.
“Motornya dari arah utara. Lalu menyalip truk tebu, tapi didepannya ada kendaraan lain dari arah berlawanan,” ujar Atim.
Karena tidak sempat menyalip tuntas truk tebu, akhirnya Kusnargiono terpepet ke sisi barat dan tersambar bagian ban truk tebu tersebut.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, AKP Yulian Putra masih mendalami kejadian ini dengan mengamankan 2 saksi mata dari pihak truk untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
“Di saat itu karena tidak memungkinkan untuk yang bersangkutan (pengendara motor) mendahului, sehingga terjadi tumbukan dengan truk itu, sehingga masuk lah ke kolong sehingga terjadi kecelakaan,” ujar Yulian. (Jup)