email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Senin, 5 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Sekolah Orang Tua Hebat di Kota Kediri Cetak Ibu Percaya Diri, Bekal Generasi Emas 2045

by Fathur Rohman
24 September 2025

JAVASATU.COM- Program Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) di Kelurahan Ngampel, Kota Kediri terbukti memberi dampak nyata bagi para ibu muda. Setelah mengikuti rangkaian kelas sejak Agustus hingga September 2025, 17 peserta mengaku lebih percaya diri dalam mengasuh anak dan mengelola emosi sehari-hari.

Wisuda Sekolah Orang Tua Hebat Kota Kediri. (Foto: Ist/Javasatu.com)

SOTH yang digagas BKKBN ini bukan sekadar pelatihan, melainkan wadah pembelajaran praktis tentang pola asuh anak. Materinya meliputi 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), hingga kesehatan reproduksi dan program KB.

“Program ini bukan hanya teori, tapi banyak simulasi yang bisa langsung dipraktikkan di rumah. Saya jadi lebih tenang dan percaya diri menghadapi perilaku anak,” kata Mirana Putri, salah satu wisudawati SOTH Angkatan 2, Rabu (24/9/2025).

Kepala DP3AP2KB Kota Kediri, Arief Cholisudin Yuswanto, menilai keberhasilan SOTH menjadi langkah penting menyiapkan generasi emas 2045.

“Semoga ilmu ini tidak berhenti di peserta saja, tapi juga menular ke tetangga dan masyarakat sekitar,” ujarnya.

Ke depan, DP3AP2KB menargetkan program ini bisa digelar di seluruh kelurahan di Kota Kediri agar lebih banyak ibu-ibu muda mendapat bekal ilmu pengasuhan.

Sementara Kepala Kelurahan Ngampel, Mohammad Subagya, menekankan bahwa orang tua adalah kunci pembentukan karakter anak.

BacaJuga :

10 Kepala Daerah Lolos Presentasi Anugerah Kebudayaan PWI 2026, Adu Gagasan

Lima Titik Perbatasan Bakal Disulap Jadi Ikon Baru Bojonegoro

“Dari orang tua hebat pasti lahir anak hebat. Generasi emas dimulai dari rumah,” tegasnya.

Dengan bekal dari SOTH, para ibu di Ngampel tak hanya lulus kelas, tapi juga membawa harapan besar: mencetak anak-anak tangguh yang kelak mampu memimpin Indonesia di masa depan. (kur/nuh)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: BKKBNDP3AP2KB Kota KediriHari Pertama KehidupanKBKelurahan NgampelPemkot KediriPHBSPola Hidup Bersih dan SehatSekolah Orang Tua Hebat

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

10 Kepala Daerah Lolos Presentasi Anugerah Kebudayaan PWI 2026, Adu Gagasan

Lima Titik Perbatasan Bakal Disulap Jadi Ikon Baru Bojonegoro

Petani Garam Donomulyo Dapat Angin Segar, Produksi Tunnel Dilirik Kementan

Korps Mubaligah Gresik Latih Public Speaking, Perkuat Dakwah dengan Retorika Modern

GP Ansor Bangun Mojokerto Gelar MHQ 2026, Tanamkan Cinta Al-Qur’an Sejak Dini

KNPI dan NYC Indonesia Kecam Serangan Militer AS ke Venezuela, Serukan Dialog Damai

Pengamat Puji Kakorlantas Polri, Operasi Lilin 2025 Dinilai Sukses Amankan Nataru

Naik Trans Jatim, Gubernur Khofifah dan Bupati Gresik Beri Contoh Transportasi Publik

Bupati Gresik Tantang IPNU-IPPNU Hadirkan Program Nyata untuk Masyarakat

PDIP Kabupaten Malang Konsolidasi Pengurus Baru, Langsung Tancap Gas

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Bupati Gresik Tantang IPNU-IPPNU Hadirkan Program Nyata untuk Masyarakat

Korps Mubaligah Gresik Latih Public Speaking, Perkuat Dakwah dengan Retorika Modern

KNPI dan NYC Indonesia Kecam Serangan Militer AS ke Venezuela, Serukan Dialog Damai

Viral Truk Tabrak Pagar SMK Turen Malang, YPTT Berikan Klarifikasi

BERITA LAINNYA

10 Kepala Daerah Lolos Presentasi Anugerah Kebudayaan PWI 2026, Adu Gagasan

GP Ansor Bangun Mojokerto Gelar MHQ 2026, Tanamkan Cinta Al-Qur’an Sejak Dini

KNPI dan NYC Indonesia Kecam Serangan Militer AS ke Venezuela, Serukan Dialog Damai

Pengamat Puji Kakorlantas Polri, Operasi Lilin 2025 Dinilai Sukses Amankan Nataru

Days Of Law Career 2026 Gandeng Astra, Ajak Mahasiswa Hukum Kenali Karier Korporasi

OPINI: Fiskal untuk Indonesia Baru: Mengakhiri Kemiskinan dan Menyelamatkan Lingkungan

Pilkada Tak Langsung: Ketika Elite Partai Ingin Kembali Jadi Bos

Kemenimipas Catat Capaian Strategis 2025, Analis Apresiasi Arah Transformasi

Strategi Disdik Jatim di 2026: Jamin Anggaran Pendidikan 20% Tetap Jadi Prioritas Utama

Data Lengkap: Daftar 38 Sekolah di Malang Raya Penerima Bantuan Revitalisasi Sarpras

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Viral Truk Tabrak Pagar SMK Turen Malang, YPTT Berikan Klarifikasi

Sempat Ricuh, Dua Kontainer Bantuan Warga Malang Raya di Sumut Akhirnya Bisa Didistribusikan

Konflik Kepemilikan SMK Turen Malang, Dua Yayasan Bertemu di Mapolsek Cari Solusi

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d