email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Sabtu, 3 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

541 Pesilat dari 62 Ranting Pagar Nusa Se Jatim Rebutkan Piala Qomaruddin

by Sudasir Al Ayyubi
22 Desember 2022

JAVASATU.COM-GRESIK- Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa Se Jawa Timur (Jatim) telah resmi dibuka, Rabu (21/12/2022). Wabup Gresik Aminatun Habibah yang membuka agenda tersebut mengingatkan, seni bela diri bukanlah sebagai ajang pamer kemampuan.

Bu Min memberikan arahan. (Foto: Istimewa)

“Seni bela diri pencak silat ini, bukan ajang untuk dipamerkan, tapi untuk membela diri sendiri dan orang yang lemah.” ujar Wabup yang kerap disapa Bu Min.

Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa ini digelar selama 3 hari, mulai tanggal 21 hingga 23 Desember 2022. Serta diikuti oleh 62 ranting Pagar Nusa se Jatim. Dengan total peserta sebanyak 541 yang siap memperebutkan Piala Qomaruddin.

Melanjutkan sambutannya, Bu Min juga mengedukasi para bibit Pagar Nusa muda agar terus bangga dalam belajar pencak silat.

“Kita harus mengetahui di dunia ini ada banyak seni bela diri. Nah pencak silat ini adalah seni bela diri asli dari Indonesia. apalagi Pagar Nusa yang sumbernya langsung dari para kiai dan ulama’,” ujarnya.

Bahkan, saat ini telah banyak negara lain yang tengah mempelajari dan mendalami pencak silat. Hal ini terbukti dengan masuknya pencak silat sebagai salah satu kategori dalam Asian Games.

Dengan demikian, Bu Min mengharapkan agar para generasi muda pencak silat terutama Pagar Nusa, dapat senantiasa terus belajar dan melestarikan budaya bela diri pencak.

BacaJuga :

Polisi Tangkap Kapal Trawl di Gresik, Lindungi Ekosistem Laut dari Kerusakan

Sepanjang 2025, 92 Kasus Kriminal di Gresik Terungkap, Amankan 204 Tersangka

“Saya harapkan kegiatan ini dapat mencetak generasi muda pencak silat yang luar biasa, selalu rendah hati, dan dapat membela para kiai dan ulama’, serta nusa dan bangsa.” ucap Bu Min.

Dengan memukul gong yang dilakukan Bu Min sebagai tanda kejuaraan pencak silat Pagar Nusa se Jatim dimulai. (Foto: Istimewa)

Sebagai tambahan, Pagar Nusa sendiri merupakan aliran pencak silat yang dinaungi oleh Nahdlatul Ulama’. Lahir pada tanggal 3 Januari 1986 yang saat itu diketuai oleh KH Agus Maksum Jauhari atau Gus Maksum. Saat ini Pagar Nusa telah tersebar di seluruh penjuru Indonesia dengan puluhan ribu anggota.

Turut serta dalam pembukaan, Pemangku Pondok Pesantren Qomaruddin KH Iklil Sholeh, Ketua Pengurus Cabang Pagar Nusa Gresik Zainul Khuluq, dan Dewan Pendekar Pagar Nusa Wilayah II atau Pantura Makmun. (Bas/Nuh)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: Aminatun HabibahPagar NusaPencak SilatQomaruddinWabup Gresik
ADVERTISEMENT

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Strategi Disdik Jatim di 2026: Jamin Anggaran Pendidikan 20% Tetap Jadi Prioritas Utama

Data Lengkap: Daftar 38 Sekolah di Malang Raya Penerima Bantuan Revitalisasi Sarpras

Tancap Gas Awal Tahun, Khofifah Resmikan Revitalisasi 38 Sekolah di Malang Raya

Investor Ritel Melejit, bluRDN Permudah Buka RDN Saham secara Digital

Dedikasi Berbuah Pangkat, 137 Personel Polres Malang Naik Jabatan

OPINI: Kebijakan Fiskal Digital untuk Transparansi dan Antikorupsi

Polisi Tangkap Kapal Trawl di Gresik, Lindungi Ekosistem Laut dari Kerusakan

Jelang Sertijab Dandim, Kodim Blora Jalani Verifikasi Korem 073

Tersesat di Hutan Bawean, 4 Wisatawan Asal Sidoarjo Diselamatkan Polisi

PN Kepanjen Gandeng PBH Peradi Malang, Perkuat Akses Bantuan Hukum Gratis

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

PN Kepanjen Gandeng PBH Peradi Malang, Perkuat Akses Bantuan Hukum Gratis

Rehabilitasi Gedung Diponegoro RSUD Kanjuruhan Diputus Kontrak Sesuai Aturan

Dedikasi Berbuah Pangkat, 137 Personel Polres Malang Naik Jabatan

Apresiasi RAT Polda Metro Jaya, Polisi Dinilai Kian Dekat dengan Rakyat

BERITA LAINNYA

Strategi Disdik Jatim di 2026: Jamin Anggaran Pendidikan 20% Tetap Jadi Prioritas Utama

Data Lengkap: Daftar 38 Sekolah di Malang Raya Penerima Bantuan Revitalisasi Sarpras

Tancap Gas Awal Tahun, Khofifah Resmikan Revitalisasi 38 Sekolah di Malang Raya

Investor Ritel Melejit, bluRDN Permudah Buka RDN Saham secara Digital

OPINI: Kebijakan Fiskal Digital untuk Transparansi dan Antikorupsi

Jelang Sertijab Dandim, Kodim Blora Jalani Verifikasi Korem 073

Apresiasi RAT Polda Metro Jaya, Polisi Dinilai Kian Dekat dengan Rakyat

Panglima TNI Pantau Pengamanan Tahun Baru 2026, Ribuan Personel dan Alutsista Dikerahkan

Polda Jateng Apresiasi Warga, Malam Tahun Baru 2026 Berjalan Aman dan Kondusif

Kapolri Cek Langsung Pengamanan Tahun Baru 2026 di Bundaran HI

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Diduga Rem Blong di Pasar Kertek Wonosobo, Truk Hantam Motor dan Toko

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Isi Libur Natal, Siswa MA An-Nur Bululawang Ikuti Pelatihan Wirausaha Shibori

Sempat Ricuh, Dua Kontainer Bantuan Warga Malang Raya di Sumut Akhirnya Bisa Didistribusikan

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved