JAVASATU.COM-GRESIK- Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2022, Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani (Gus Yani) terima penghargaan Inisiator Olahraga Indonesia 2022 dari Seksi Wartawan Olahraga Persatuan Wartawan Indonesia (Siwo PWI), Selasa (8/2/2022), Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.
Penghargaan tersebut merupakan suatu bentuk apresiasi dari SIWO PWI. Dimana SIWO PWI di setiap daerah memberikan usulan kepada pusat siapa saja gubernur, bupati/walikota, pengurus KONIDA dan anggota legislatif yang punya andil membangun, membina dan memajukan prestasi olahraga di daerah.
Penghargaan ini cukup bergengsi mengingat banyaknya kandidat dan dibentuknya dewan juri independen sebagai bentuk keseriusan dalam melakukan penjurian terhadap siapa-siapa yang dinilai pantas terpilih menerima penghargaan yaitu mereka yang benar-benar telah berbuat untuk membangun, membina dan memajukan prestasi olahraga di daerah masing-masing.
Dengan mengangkat tema besar “Sinergisitas Kemenpora dan PWI, Memperkokoh Pondasi DBON Sebagai Pilar Sukses Emas 2045”, pemberian penghargaan ini juga dihadiri langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali yang dalam kesempatan ini memberikan uraian panjang mengenai Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).
Bupati Yani yang mengikuti kegiatan bersama Walikota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution merupakan dua dari 6 walikota/bupati dan 7 gubernur serta sejumlah anggota legislatif serta pengurus KONI daerah yang menerima penghargaan Inisiator Olahraga Indonesia 2022, diantaranya yaitu Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, Bupati Maluku Tenggara M. Thaher Hanubun, Walikota Gorontalo Marten A Taha, dan Bupati Mimika Eltinus Omaleng.
Pada tingkat Provinsi, penghargaan diterima oleh diantaranya Gubernur Papua Lukas Enembe, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Gubernur Sultra H Ali Mazi, Gubernur Riau Syamsuar, Gubernur Kalimantan Utara Zainal A. Paliwang, serta Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.
Bupati Yani dalam kesempatan ini mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh SIWO PWI dalam bentuk penghargaan Inisiator Olahraga Indonesia 2022.
“Alhamdulillah hari ini saya mendapatkan penghargaan dari teman-teman PWI, khususnya SIWO. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi tinggi di bidang olahraga. Kami merasa bangga dan mengucapkan terima kasih,” ujar Bupati Yani, Selasa (8/2/2022).
Terkait tema besar yang diangkat dalam kegiatan ini, Bupati Yani menegaskan bahwa perlu adanya perubahan ekosistem terkait dengan struktur dan manajemen olahraga. Bupati Yani juga menegaskan pentingnya peran generasi muda untuk bisa memanfaatkan kesempatan yang ada dalam bidang olahraga, di samping juga berbagai strategi dan dukungan dari pemerintah daerah.
“Fokus dan spesifik pada olahraga yang berbasis pada prestasi. Dan tentunya, kami dari pemerintah daerah terus berupaya memberikan perhatian baik dalam bentuk anggaran maupun fasilitas. Mudah-mudahan ke depan Kabupaten Gresik bisa menjadi gudang atlet-atlet muda yang berprestasi,” jelasnya.
Sebagai penutup, Bupati Yani menegaskan bahwa untuk membuat seorang atlet menjadi atlet yang berprestasi tidaklah instan, sehingga diperlukan waktu serta upaya yang juga besar untuk mencapai hal tersebut.
“Tidak ada atlet yang dadakan,” tutup Bupati Yani.
Diinformasikan, Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) yang menjadi tema besar kegiatan penghargaan ini merupakan program unggulan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI yang diharapkan bisa memecahkan kebuntuan soal prestasi olahraga nasional di level dunia. (Bas/Nuh)