JAVASATU.COM- Dari ruang keluarga hingga ruang kerja, air conditioneratau AC menjadi salah satu kebutuhan agar suasana tetap sejuk dan segar. Kualitas AC yang baik pun menentukan tingkat kenyamanan khususnya untuk aktivitas jangka panjang di ruangan. Sebagai brand elektronik terkemuka, AQUA Elektronik bukan hanya menghadirkan rangkaian produk AC berkualitas sesuai kebutuhan pelanggan, namun juga terus hadir dengan program layanan terpercaya. Menyambut awal tahun ini, AQUA Elektronik memberikan perpanjangan masa garansi bagi pelanggan yang melakukan pembelian produk AC mulai 1 Januari 2023.

“AQUA berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman terbaik bagi Sobat AQUA di seluruh Indonesia. Bukan hanya melalui produk-produk dengan kualitas dan standar global, namun juga melalui layanan purna jual yang menambah added value benefit sekaligus bentuk apresiasi bagi pelanggan AQUA yang terus tumbuh dan tersebar di berbagai daerah,” tutur Kenji Sadayuki, President Director AQUA Elektronik Indonesia, Senin (23/1/2023).
Melalui program purna jual ini, pelanggan AQUA Elektronik yang melakukan pembelian produk AC mulai 1 Januari 2023 bisa mendapatkan garansi lima tahun untuk spare part, service, dan freon, serta 10 tahun garansi kompresor untuk semua model produk AC. Adapun program garansi ini berlaku baik melalui pembelian melalui official offline store AQUA yang tersebar di berbagai kota se-Indonesia, serta official online store AQUA di e-commerce terkemuka seperti Tokopedia, Shopee, Blibli, dll.
“Selain unggul dalam kecanggihan, AC AQUA Elektronik juga terdepan dalam hal garansi. Jadi jika produk AC AQUA Anda terdapat kerusakan, Anda tidak perlu khawatir lagi dikenakan biaya alias gratis klaim. Perpanjangan masa garansi 5 tahun ini sekaligus bukti dan komitmen bahwa produk AQUA Elektronik dijamin canggih, kuat dan tahan lama karena hanya kami yang berani memberikan garansi seperti ini”, ujar Meiriano Ullman, Head of Product Planning Department AQUA Elektronik Indonesia.
Melengkapi rangkaian produk rumah tangga seperti Smart TV, refrigerator, dan small domestic appliances berkualitas, AQUA Elektronik juga menghadirkan berbagai seri AC yang variatif sesuai kebutuhan pelanggan. Dengan harga mulai 3 jutaan, pelanggan bisa memilih produk AC AQUA berdasarkan tipe seperti AC Inverter, AC Low Watt, dan AC Standard; serta berdasarkan tingkat PK mulai 1/2 hingga 2PK.
Kunjungi Official website AQUA dan follow media sosial AQUA Elektronik untuk mengetahui rangkaian produk inovatif AQUA untuk kebutuhan gaya hidup serta kenyamanan rumah. Jangan lewatkan juga berbagai promo dan program menarik lainnya dari AQUA untuk melengkapi pengalaman belanja anda.
Tentang AQUA Elektronik Indonesia
AQUA Elektronik Indonesia adalah Multi nasional Brand Home Appliances, dan sesuai dengan namanya, AQUA Elektronik Indonesia menghadirkan berbagai produk inovasi terkini dengan teknologi dan kualitas dari Jepang. Produk-produk yang kami miliki khususnya big appliances yaitu, mesin cuci, lemari es, TV, Air Conditioner, Beverage Cooler dan Chest Freezer, serta small home appliances, seperti Blender, Juicer, Microwave, dan Vacuum Cleaner.
Dibawah PT Haier Sales Indonesia yang berkantor pusat di Jakarta, AQUA Elektronik Indonesia didukung oleh lebih dari 500 karyawan dan memiliki 16 cabang, dan 1 sole agent yang mencakup lebih dari 400 dealer atau lebih dari 6.400 toko di seluruh Indonesia. Total service center pun saat ini telah mencapai 153, sehingga semakin mudah dijangkau pelanggan.
AQUA Elektronik Indonesia akan terus berusaha memberikan gaya hidup yang lebih berharga bagi masyarakat Indonesia, untuk menikmati waktu bersama keluarga dan menjaga hidup lebih sehat dengan teknologi dan produk yang inovatif. (*)