
Javasatu,Gresik- Koordinator saksi Pasangan Calon (Paslon) 01 Bupati Gresik, Muhammad Qosim – dr Asluchul Alif (QA) wilayah Kecamatan Gresik, Wahyu Tifanny SE mempersoalkan server Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) yang sempat ‘ngadat’ dan prokes di PPK setempat.
“Karena server Sirekap ngadat atau lemot. Kalau jam 24.00 belum selesai, maka dilanjutkan besoknya” interupsi Fanny ketika rekapitulasi sedang berjalan di Kecamatan Gresik, Jumat (11/12/2020).

Selain itu, Fanny juga sempat menegur petugas PPK Gresik terkait kesiapan serta ketersediaan sarana dan prasarana pemilihan di masa pandemi saat rekapitulasi yang dilaksanakan di Gedung Ki Hajar Dewantara, Jalan Usman Sadar Gresik.
“Waktu awal juga sempat kami tegur, karena PPK belum menyiapkan sarana cuci tangan, thermo gun atau alat cek suhu tubuh” ungkap Fanny.

Sebagai tambahan informasi, jumlah TPS di wilayah Kecamatan Gresik sebanyak 134 TPS yang tersebar di 21 kelurahan/desa. (Bas/Saf)