email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Jumat, 14 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Sebanyak 13 Sekolah di Kota Batu Lolos Program Sekolah Penggerak

by Wiyono
4 Mei 2021

Javasatu,Batu- Kota Batu bersama 7 kota dan kabupaten di Jawa Timur terpilih menjadi sekolah pertama yang mengawali kegiatan program Sekolah Penggerak di Jawa Timur.

Sebanyak 13 sekolah di Kota Batu lolos program sekolah penggerak, termasuk 5 SD dan SMAN 2 Batu salah satunya. (Foto: Wiyono/Javasatu.com)

Program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tersebut menyasar berbagai jenjang pendidikan mulai TK hingga tingkat SMA/SMK.

Data dari Tim Pusat Dirjen GTK Mendikbud menyebut hasil seleksi tahap dua, hanya terdapat 13 sekolah yang lolos program Sekolah Penggerak di kota Batu Jawa Timur

M. Muadz Kasi Kurikulum dan Kelembagaan bidang SD Dinas Pendidikan Kota Batu membenarkan Program Sekolah Penggerak yang telah disetujui dari kementerian Pendidikan adalah sebanyak 13 sekolah dari beberapa sekolah di kota Batu yang telah terdaftar.

“Kota Batu yang lolos Program Sekolah Penggerak ada 13 sekolah, dari Keputusan Tim Pusat Dirjen GTK Mendikbud, Untuk jenjang SMA hanya ada 3 lembaga, SMP juga 2 saja, sedang SD ada 5 lembaga dan TK ada 2 lembaga serta SLB 1 sekolah” kata M. Muadz, saat ditemui Javasatu.com, Selasa (4/5/2021).

Tiga belas sekolah yang lolos tersebut, kata dia, mereka yang telah uji kompetensi beberapa tahapan yaitu diantaranya tahap 1 seleksi administrasi kepala sekolah. tahap 2 seleksi praktek mengajar kepala sekolah.

“Program Sekolah Penggerak adalah program pengembangan siswa secara holistik yang dikembangkan Pak Menteri Nadiem Makarim dalam rangka mewujudkan program merdeka belajar” jelasnya.

BacaJuga :

HAPI Jombang Ekspansi ke Kota Malang, Target Perkuat Akses Bantuan Hukum di Jatim

Ratusan Jemaah SIJI BP Wetan Larut dalam Sholawat dan Ngaji Riyadus Sholihin

Ia juga menyampaikan, jika beberapa waktu lalu Walikota Batu Dewanti Rumpoko dan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim telah menandatangani MoU atau kerja sama terkait Sekolah Penggerak yang bekerja bersama pemerintah pusat dan daerah untuk mensukseskan program sekolah penggerak.

Anto Dwi Cahyono Kepala SMAN 2 Batu. (Foto: Wiyono/Javasatu.com)

Anto Dwi Cahyono Kepala SMAN 2 Batu mengatakan dari hasil Tim Pusat Dirjen GTK Mendikbud, SMAN 2 Batu lolos program Sekolah Penggerak tahun 2021.

Yang terpilih tahun 2021 sebanyak 2500 sekolah dari 14 ribu peserta di 111 kota/kabupaten di 34 Provinsi di Indonesia.

“Di kota Batu terdapat 13 sekolah yang lolos program Sekolah Penggerak dari 79 pendaftar, pada tahap pertama yang lolos 27 sekolah sedang tahap dua terdapat 13 sekolah” kata dia.

Menurut dia, sekolah yang lolos menjadi Sekolah Penggerak itu nantinya akan mendapatkan fasilitas dari pemerintah termasuk pelatihan-pelatihan, mendapat fasilitas digitalisasi, pembelajaran dan pendampingan dari pemerintah pusat untuk pengembangan menuju profil pelajar Pancasila.

“Tahun ini 2500 sekolah tahun berikutnya 10 ribu sekolah, 20 ribu sekolah sampai semua sekolah mengikuti program sekolah penggerak, sedang di Jawa Timur terdapat 8 kabupaten/kota” ungkapnya.

Berita lain dijaringan kami:
  • Dikbud Sidoarjo Keluarkan Jadwal PPDB SMP – Nusadaily.com
  • Jelang Idul Fitri, Wagub Emil Aja Tetap Waspada Covid-19 – Nusadaily com

Delapan kota dan Kabupaten di Jatim yang menjadi sekolah pertama yang mengawali kegiatan program Sekolah Penggerak. kata dia adalah kota Batu, kota Kediri, kota Probolinggo, kabupaten Lumajang, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Gresik dan Kabupaten Sumenep.

“Anggaran pengembangan Sekolah Penggerak seluruhnya akan dibiayai dari pemerintah Daerah dan Pemerintah Pusat” jelasnya. (Yon/Saf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: KemendikbudristekKota BatuSekolah PenggerakSMAN 2 Batu

Comments 2

  1. Ping-balik: Rektor Unhas Jabat Komisaris, Dalihnya Sejalan dengan Program Nadiem - Imperium Daily
  2. Ping-balik: Rektor Unhas Jabat Komisaris, Dalihnya Sejalan dengan Program Nadiem - Nusa Daily

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

HAPI Jombang Ekspansi ke Kota Malang, Target Perkuat Akses Bantuan Hukum di Jatim

Ratusan Jemaah SIJI BP Wetan Larut dalam Sholawat dan Ngaji Riyadus Sholihin

ADVERTISEMENT

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

Panglima TNI Instruksikan Jajaran TNI AD Jaga Kondusifitas Nasional 

Ketum PBTI Optimistis Taekwondo Indonesia Raih Emas di SEA Games 2025 Thailand

Prev Next

POPULER HARI INI

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

Anggota DPRD Kota Malang Ginanjar Serap Aspirasi Guru, Fokus Penguatan Pendidikan Karakter

Reses Suyadi, Singgung Program “RT Berkelas” Kota Malang

Bakamla Jemput Nelayan Batam yang Diamankan Malaysia di Perbatasan Laut

Pengamat Puji Prabowo Rehabilitasi Dua Guru di Luwu Utara: Bukti Nyata Tegakkan Keadilan

BERITA LAINNYA

Panglima TNI Instruksikan Jajaran TNI AD Jaga Kondusifitas Nasional 

Ketum PBTI Optimistis Taekwondo Indonesia Raih Emas di SEA Games 2025 Thailand

Bakamla Jemput Nelayan Batam yang Diamankan Malaysia di Perbatasan Laut

Pengamat Puji Prabowo Rehabilitasi Dua Guru di Luwu Utara: Bukti Nyata Tegakkan Keadilan

Panglima TNI Tinjau Gladi Model Latihan 2025, Tegaskan Kesiapsiagaan Prajurit

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

OPINI: Pahlawan Dulu Melawan Penjajahan, Pahlawan Kini Melawan Keadaan

Bambang Setiya Budi Terpilih Pimpin Himpunan Dapur Mitra Generasi Emas Jawa Tengah

Gerakan Wakaf Indonesia Ubah Tanah Wakaf Jadi Kebun Pisang Produktif di Tuban

Mahasiswi Indonesia Dapat Pekerjaan Remote di Malaysia Berkat Bootcamp Desain Grafis

Sampang Oto Contest Vol 3, Ratusan Modifikator Pamer Gaya Thailook

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved