email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Senin, 17 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Drummer Bobi Nilam Berbagi Perjalanan Karier dan Proyek Musik di Malang

by Yondi Ari
26 Februari 2025

JAVASATU.COM-MALANG- Drummer General Maya dan The Binals, Bobi Nilam, berbagi pengalaman serta visinya mengenai perkembangan musik di Kota Malang dalam acara “Drum Day” yang digelar di Gedung MCC Kota Malang. Dalam wawancara dengan awak media, Bobi mengungkapkan perjalanan kariernya sejak kecil hingga proyek musik yang tengah digarap bersama dua bandnya.

Drummer, Bobi Nilam. (Foto: Ist)

Perjalanan Karier: Dari Pukul Meja hingga Menjadi Drummer Profesional

Bobi menceritakan bahwa bakatnya di dunia musik sudah terlihat sejak duduk di bangku sekolah dasar (SD).

“Dulu waktu SD, saya suka pukul-pukul meja, tapi intinya saya sudah paham tempo. Saat SMP kelas 1, baru benar-benar pegang drum set yang asli,” ungkapnya, Rabu (26/2/2025).

Kebiasaannya bermain ritme di meja kelas bahkan sempat membuatnya ditegur guru.

“Setiap ambil rapor, ibu saya selalu dapat catatan dari guru: ‘Jangan sering main pukul meja di kelas, bikin berisik!’” kenangnya sambil tertawa.

Proyek Musik Bersama General Maya dan The Binals

Dalam kesempatan tersebut, Bobi juga membagikan rencana musiknya ke depan, termasuk proyek bersama General Maya dan band indie-nya, The Binals.

“Ada rencana meluncurkan album baru dengan General Maya dan The Binals di tahun 2025. Untuk The Binals, kami baru saja merilis full album bertajuk 18+ pada 9 Februari 2025 lalu,” jelasnya.

BacaJuga :

Operasi Zebra Semeru 2025 Dimulai, Polresta Malang Kota Tingkatkan Keselamatan Berlalu Lintas

HAPI Segera Layani Bantuan Hukum untuk Warga di Lima Kecamatan Kota Malang

Bobi menjelaskan bahwa 18+ memiliki nuansa rock and roll dengan sentuhan glam rock dan funk.

“Kami suka berbagai genre, jadi ada banyak warna dalam musik kami,” tambahnya.

Lagu ‘Bertahanlah’ dan Dedikasi untuk Korban Kanjuruhan

Salah satu lagu di album 18+ yang memiliki makna mendalam adalah Bertahanlah, yang didedikasikan untuk tragedi Kanjuruhan.

“Lagu ini menggambarkan perjuangan para korban, keluarga mereka, serta dampak besar yang ditimbulkan dari peristiwa itu,” kata Bobi.

Proses rekaman lagu ini pun penuh cerita haru. Bobi mengenang sosok almarhum Mas Oki, personel The Binals yang meninggal dunia saat proses rekaman.

“Mas Oki berpulang ketika rekaman lagu keempat. Hingga lagu kesembilan, kami tetap memasukkan ide-idenya ke dalam musik kami,” ujarnya.

Momen Berkesan di Dunia Musik

Saat ditanya mengenai pengalaman paling berkesan dalam kariernya, Bobi menyebut momen ketika tampil bersama almarhum Erwin Prasetya, mantan bassist Dewa 19.

“Waktu itu kami membawakan lagu-lagu karya almarhum. Saya melihat semangatnya kembali bangkit, bahkan dia sempat kembali bersolo karier setelah itu,” ungkap Bobi.

Dengan terus berkarya bersama General Maya dan The Binals, Bobi berharap bisa terus mengembangkan musik dan menjadi inspirasi bagi musisi muda.

“Musik adalah anugerah dari Tuhan. Kita harus menjaganya dan tetap istiqomah dalam berkarya,” pungkasnya. (Windu_Indonewsdaily/Saf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: DrummerGeneral MayaMCCMCC Kota MalangThe Binals

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Enviro Fair 2025, Bangkitkan Kepedulian Lingkungan Hidup Kabupaten Malang

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir

ADVERTISEMENT

Presiden Prabowo Luncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran

Skema BOSDA Gresik Ditata Ulang, Pemkab Pastikan Penyaluran Lebih Tepat Sasaran

Cegah Kecelakaan Bus, Polres Malang Perketat Ramp Check Operasi Zebra 2025

Prev Next

POPULER HARI INI

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

HAPI Segera Layani Bantuan Hukum untuk Warga di Lima Kecamatan Kota Malang

Operasi Zebra Semeru Polres Malang Dimulai, Siapkan ETLE hingga Tilang Manual

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

Operasi Zebra Semeru 2025 Dimulai, Polresta Malang Kota Tingkatkan Keselamatan Berlalu Lintas

BERITA LAINNYA

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir

Presiden Prabowo Luncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran

Siswa Sekolah Angkasa Yasarini Lanud Sultan Hasanuddin Lolos Final AEF 2025

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

Workshop Literasi Keuangan Perkuat Serikat Pekerja Kawal Transparansi Perusahaan

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

OPINI: Pahlawan Dulu Melawan Penjajahan, Pahlawan Kini Melawan Keadaan

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

12 Tahun Pesona Gondanglegi, dari Karnaval Jadi Ikon Budaya

Konflik Kepemilikan SMK Turen Malang, Dua Yayasan Bertemu di Mapolsek Cari Solusi

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

%d