JAVASATU-GRESIK- Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Timur (Jatim) menggelar vaksinasi Covid-19 dosis kedua di Pelabuhan Gresik, Jawa Timur. Antusias masyarakat tinggi mengikuti vaksinasi tersebut.

Ketua BPD HIPMI Jatim Rois Sunandar Maming melalui Ketua BPC HIPMI Gresik Dimas Setyo Wicaksono mengatakan kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi dalam upaya meningkatkan capaian vaksinasi di Kota Pudak.
“Sejak pagi warga sudah antre untuk mendapatkan vaksin, mulai jam 06.00 WIB sudah antre di pelebuhan. Padhal petugas baru buka layanan jam 08.00 WIB. Ini menandakan antusias peserta tinggi,” katanya, Senin (15/11/2021).
Diungkapkan lebih jauh oleh Dimas, ia pun mengapresiasi langkah tenaga kesehatan yang membantu pelaksanaan vaksinasi kali ini. Untuk mengatasi kerumunan, panitia mengatur kursi peserta dengan berjarak.
Dia menyatakan, dalam vaksinasi kedua ini panitia menyiapkan 10 ribu dosis. Agar tak terjadi kerumunan, pelaksanaan vaksinasi dilakukan dalam dua hari. Yakni hari ini dan besok. Peserta juga mendapatkan beras 5 Kilogram.
“Ini memang giatnya BPP, BPD dan BPC HIPMI ternyata peminat vaksin astra zeneca di Gresik masih banyak. Per siang ini sudah 3.300 yang terlayani. Target kami 10 ribu dosis vaksin kedua,” imbuhnya.
Baca Juga:
Salah satu peserta Muslihun mengucap terima kasih kepada penyelenggara. Menurutnya, kegiatan ini sangat bagus dan membantu masyarakat pesisir dalam mendapatkan vaksinasi.
“Vaksin dosis pertama dulu juga disini. Nah, kali ini dosis kedua kembali. Alhamdulillah, juga dapat beras. Ini cukup membantu,” tutup kuli panggul Pelabuhan Gresik usai melaksanakan vaksinasi dosis kedua yang digelar BPD HIPMI Jatim. (Bas/Nuh)