JAVASATU.COM-GRESIK- Pondok Pesantren Refah Islami Sukorejo dan Pondok Pesantren Sunanul Muhtadin Kertosono, Gresik, Minggu (05/05/2024) menggelar pertandingan futsal persahabatan. Kegiatan ini tidak hanya tentang olahraga, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antar kedua pondok pesantren.
Mudir Ponpes Refah Islami KH. Farid Dhofir, Lc, M.Si, dan Direktur Ponpes Sunanul Muhtadin Ustadz Sidi Ahmad Nasikh M.Pd turut hadir menemani para santri.
Dalam pertandingan sebelumnya, tim futsal Refah Islami berhasil mengungguli Pondok Sunanul Muhtadin dengan skor 13-3. Namun, kali ini, tim futsal Sunanul Muhtadin membalas kekalahan tersebut dengan skor tipis 5-4. Meskipun demikian, semangat sportivitas tetap tinggi.
Ustaz Athif, Koordinator Tim Media dan Humas Pesantren Refah Islami mengatakan, laga ini tidak hanya persaingan dalam olahraga, tetapi juga semangat membangun hubungan yang harmonis di antara pondok pesantren sebagai bagian dari pembinaan karakter dan kedisiplinan santri.
“Semoga hubungan persahabatan ini terus terjaga,” ujarnya.
Senada ustaz Sidi Ahmad Nasikh M.Pd, Direktur Sunanul Muhtadin, menambahkan, laga ini menambah keeratan hubungan antar pesantren.
“Pertandingan ini bukan hanya tentang meraih kemenangan, tetapi juga mempererat hubungan antar pondok pesantren. Kami berharap acara seperti ini dapat menjadi momentum yang memperkukuh persaudaraan di antara kami,” ungkapnya. (Bas/Arf)