JAVASATU.COM-BATU- Krisdayanti, penyanyi sekaligus anggota DPR RI, menepis spekulasi tentang kemundurannya dari pencalonan Wali Kota Batu 2024. Dalam sebuah konferensi pers yang diadakan di kediamannya di Jakarta Selatan pada Jumat (23/8/2024), ia menegaskan komitmennya untuk maju sebagai calon Wali Kota Batu sesuai dengan arahan dari partainya, PDI Perjuangan (PDIP).
“Sebagai kader partai, saya sepakat untuk terus maju dalam pencalonan Wali Kota Batu sesuai arahan Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri,” ungkap Krisdayanti dengan tegas.
Pernyataan ini sekaligus menjadi klarifikasi atas unggahan di akun Instagram-nya yang sempat membuat publik bertanya-tanya. Dalam unggahan tersebut, Krisdayanti sempat menyatakan niatnya untuk mundur dari pencalonan. Namun, ia menjelaskan bahwa pernyataan tersebut didasarkan pada perasaan pribadi dan bukan alasan politik.
“Saya memohon maaf atas kebingungan yang mungkin timbul dari unggahan saya kemarin. Itu murni adalah perasaan pribadi saya sebagai seorang istri dan ibu yang sedang mempersiapkan diri untuk transisi dari legislatif ke eksekutif,” jelasnya.
Di tengah kekhawatiran pendukungnya, Krisdayanti menyatakan bahwa dukungan masyarakat Kota Batu justru menjadi alasan kuat baginya untuk tetap maju dalam Pilwali. Ia mengaku terharu dengan respons positif dan antusiasme warga yang berharap dirinya tetap berjuang.
“Alhamdulillah, banyak masyarakat Kota Batu yang menyampaikan ke saya mereka merasa kecewa kalau saya mundur dari pencalonan. Terima kasih banyak atas dukungan masyarakat, terutama warga Kota Batu untuk saya,” tuturnya.
Tak lupa, Krisdayanti juga berterima kasih kepada jajaran PDIP yang terus memberikan dukungan semangat agar ia maju di Pilwalkot Batu.
“Dengan niat yang baik dan kerendahan hati, Bismillah, saya menyatakan akan tetap maju sebagai bakal calon Wali Kota Batu,” tutup Krisdayanti dengan penuh keyakinan. (Yon/Saf)