email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Kamis, 1 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Khidmat di Balik Jeruji, Polres Gresik Gelar Binrohtal untuk Tahanan

by Sudasir Al Ayyubi
18 Juli 2025

JAVASATU.COM- Suasana hening dan penuh khidmat menyelimuti Ruang Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polres Gresik saat digelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal), Jumat (18/7/2025). Kegiatan ini menjadi upaya Polres Gresik membina sisi spiritual para tahanan, bukan semata fokus pada penegakan hukum.

(Foto: Ist)

Wakapolres Gresik Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro hadir langsung memberikan arahan. Dalam pesannya, ia mengajak para tahanan melakukan refleksi dan introspeksi diri.

“Yang lebih penting adalah: apakah selama ini kita sudah benar-benar lurus dalam menjalani hidup? Apakah jalan yang kita tempuh adalah jalan yang tepat?” ungkap Kompol Danu.

Ia menekankan bahwa titik terendah dalam hidup bisa menjadi awal untuk berubah. Menurutnya, tempat tahanan bisa menjadi ruang kontemplasi dan momentum kembali ke jalan yang benar.

“Saya hadir bukan untuk menghakimi, tapi untuk saling mengingatkan. Tempat ini bisa jadi bentuk kasih sayang Allah agar kita kembali ke jalan-Nya,” tegasnya.

Kegiatan juga diisi tausiyah oleh Ustaz Zainul Arifin yang mengulas pentingnya iman dan keikhlasan menerima takdir. Ia menukil ayat-ayat Al-Qur’an, termasuk dari Surah Al-Baqarah, untuk menguatkan semangat para tahanan.

“Iman adalah kunci utama meraih surga. Ujian hidup, termasuk berada dalam tahanan, bisa menjadi cara Allah menegur dan membimbing hamba-Nya,” tutur Ustaz Zainul.

BacaJuga :

Kapolri Cek Langsung Pengamanan Tahun Baru 2026 di Bundaran HI

Pemkab Gresik Kawal Pengobatan Anak Atresia Bilier

Ia menutup tausiyah dengan mengingatkan pentingnya taubat nasuha dan menjaga iman hingga akhir hayat.

Kegiatan Binrohtal ini menjadi bentuk nyata perhatian Polres Gresik terhadap aspek kemanusiaan. Harapannya, para tahanan mampu menjadikan masa pidana sebagai proses perbaikan diri, sehingga bisa kembali ke masyarakat sebagai pribadi yang lebih baik dan bermartabat. (Bas/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: Polres GresikTahti Polres Gresik
ADVERTISEMENT

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Kapolri Cek Langsung Pengamanan Tahun Baru 2026 di Bundaran HI

Dandim dan Kapolres Wonosobo Kompak Amankan Perayaan Tahun Baru 2026

Refleksi Akhir Tahun IJTI: Jurnalisme TV Dihantam PHK, Disrupsi Digital dan Tantangan AI

Awal Tahun 2026, 86 Personel Polresta Malang Kota Naik Pangkat

Mayat Pria Mengapung di Sungai Molek Malang Teridentifikasi

Polres Malang Siapkan Pengamanan Terpadu Kawal Malam Tahun Baru 2026

Doa Bersama Lintas Agama Jelang 2026, Panglima TNI Ajak Perkuat Persatuan

Pemkab Gresik Kawal Pengobatan Anak Atresia Bilier

Di Singosari Malang, Main Layang-layang Berujung Penganiayaan

MUI Gresik Serukan Refleksi dan Doa di Malam Pergantian Tahun 2026

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Mayat Pria Mengapung di Sungai Molek Malang Teridentifikasi

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Konflik Kepemilikan SMK Turen Malang, Dua Yayasan Bertemu di Mapolsek Cari Solusi

Refleksi Akhir Tahun IJTI: Jurnalisme TV Dihantam PHK, Disrupsi Digital dan Tantangan AI

BERITA LAINNYA

Kapolri Cek Langsung Pengamanan Tahun Baru 2026 di Bundaran HI

Dandim dan Kapolres Wonosobo Kompak Amankan Perayaan Tahun Baru 2026

Refleksi Akhir Tahun IJTI: Jurnalisme TV Dihantam PHK, Disrupsi Digital dan Tantangan AI

Doa Bersama Lintas Agama Jelang 2026, Panglima TNI Ajak Perkuat Persatuan

Kasdim Blora Hadiri Paripurna DPRD, Tegaskan Sinergi TNI–Legislatif Daerah

Alaraverse Rilis Lagu “Berakhir di Awal”, Refleksi Patah Hati dalam Album Debut

Wapang TNI Pimpin Sertijab Kapuspen TNI hingga Dan PMPP

Capaian RAT Polri 2025 Diapresiasi, Dorong Penguatan Demokrasi dan Supremasi Hukum

Aice Raih Superbrands 6 Tahun Beruntun dan Top Halal Award 3 Kali Berturut-turut

Menhan Resmikan Sekolah Pendidikan Perwira Prajurit Karier TNI di Serpong

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Diduga Rem Blong di Pasar Kertek Wonosobo, Truk Hantam Motor dan Toko

Isi Libur Natal, Siswa MA An-Nur Bululawang Ikuti Pelatihan Wirausaha Shibori

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Sempat Ricuh, Dua Kontainer Bantuan Warga Malang Raya di Sumut Akhirnya Bisa Didistribusikan

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d