JAVASATU.COM-MALANG- Satuan Intelijen Kepolisian Resor (Polres) Malang, Jumat (10/05/2024) melakukan sosialisasi mengenai deradikalisasi terorisme kepada masyarakat di Perumahan Bumi Banjararum Asri, Desa Banjararum, Kecamatan SIngosari, Kabupaten Malang.
Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana melalui Kompol Masyhur Ade mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang bahaya paham radikalisme dan mencegah penyebarannya, dari tingkat terkecil, terutama di tingkat keluarga.
“Ini merupakan bagian dari upaya Polres Malang dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mencegah penyebaran paham radikalisme,” terangnya.
Kepala Desa Banjararum, Zafari, juga menyatakan dukungannya terhadap upaya pembinaan dan penyuluhan mengenai bahaya radikalisme di lingkungan desa.
“Masyarakat harus menjauhi sedini mungkin bentuk radikalisme. Dan jika ada informasi tentang kecurigaan dan keterlibatan warga segera dilaporkan,” ujar Za’fari.
Ustaz Wildan, sebagai narasumber, mengajak masyarakat untuk menjauhi bentuk-bentuk radikalisme yang biasanya bermula dari kurangnya perhatian di lingkungan keluarga. Ia juga membagikan pengalamannya yang pernah terlibat dalam radikalisme dan berhasil keluar dari lingkaran tersebut setelah dididik di Suriah.
“Alhamdulillah saya bisa keluar dari anggota radikalisme. Dan sempat ditahan pihak yang berwajib dengan putusan 5 tahun dijalani 3 tahun 9 bulan. Karena dengan tekad kembali ke NKRI. Sekarang bisa membantu pihak aparat untuk memberikan edukasi bahayanya radikslisme di negara kita,” ungkap Wildan.
“Ada tiga kategori bentuk anggota radikalisme yaitu merah (sulit dibina), kuning (bisa dibina tapi takut), dan hijau (sudah baik),” imbuhnya.
Tambahan informasi, kegiatan dihadiri oleh Kapolsek Singosari dan jajaran, Satuan Reserse Kriminal Polres Kabupaten Malang, serta tokoh masyarakat dan pemerintahan setempat.
Selain itu, diumumkan juga pemenang lomba siskamling yang diikuti oleh seluruh RT di wilayah RW011 desa Banjararum, dengan Juara 1 diraih oleh Siskamling RT003 tropi dan uang pembinaan Rp1 juta. Juara 2 RT005 tropi dan uang Rp750 ribu dan Juara 3 diraih RT002 dapat tropi dan uang sebesar Rp500 ribu. (Nuh)