JAVASATU-MALANG- Pengelola obyek wisata Pantai Balekambang yakni Perusahaan Daerah (PD) Jasa Yasa akan melakukan memperbaiki sejumlah fasilitas obyek wisata, serta meningkatkan konsep pemasaran. Diketahui, terobosan ini untuk meningkatkan kunjungan di tahun 2022.

“Kami juga akan menggelar even, seperti lomba video dan membuat beberapa konsep pemasaran yang terus ditingkatkan” kata Plt Direktur Utama Perusahaan Daerah (PD) Jasa Yasa, Husnul Hakim Syadad, Senin (3/1/2022).
Dalam langkah dekat ini, Husnul akan melakukan perbaikan dan revitalisasi fasilitas obyek wisata. Apalagi, selama 5 bulan ini tutup, karena kebijakan pemerintah untuk mencegah sebaran Covid-19.
“Kami menyebut tahun 2022 ini adalah recovery Balekambang pasca Pandemi. Semoga Pandemi sudah tidak ada, sudah melandai, menurun sehingga kita normal seperti dulu lagi, ” tandasnya.
Disinggung soal target pendapatan, Husnul menjelaskan, saat ini dalam Rencana Kerja Anggaran Belanja (RKAB) masih 80 persen dari normal, sebab masih di tengah Pandemi Covid-19.
“Di awal tahun kita usul RKAB sebesar 80 persen dari target pendapatan ketika normal, karena situasi belum bisa diprediksi. Terlebih pendapatan pada Tahun baru tidak sesuai harapan” pungkasnya.
Baca Lainnya: Pereli Qatar Tercepat di Rute Awal Reli Dakar
Diberitakan sebelumnya, tingkat kunjungan wisatawan di Balekambang selama libur Natal dan Tahun Baru 2022 hanya 40 persen dari total kapasitas obyek wisata, yaitu sekitar 8 ribu pengunjung, dari total kapasitas 20 ribu pengunjung. (Krs/Nuh)