email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Sabtu, 10 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Single “Hidup dan Cinta” Bend Of The Rivers Terinspirasi Perjuangan Arul Dampingi Istri Sakit

by Redaksi Javasatu
24 November 2025

JAVASATU.COM- Duo pop Bend Of The Rivers resmi merilis single terbaru berjudul “Hidup dan Cinta”, lagu yang lahir dari pengalaman pribadi Arul Ansori (vokalis), saat mendampingi istrinya melewati masa sakit yang cukup parah. Single ini menjadi rilisan kedua setelah debut mereka lewat lagu “Tragis”.

Bend Of The Rivers. (Foto: Ist)

Arul menjelaskan bahwa “Hidup dan Cinta” merupakan catatan perjalanan hidupnya selama menjaga istrinya yang kala itu kehilangan kemampuan berjalan dan sulit diajak bicara.

“Gue motivasi dia untuk terus sabar dan tegar. Kondisinya saat itu berat banget, tapi gue berjuang untuk dia sampai kapan pun,” ungkap Arul, Senin (24/11/2025).

Lagu ciptaan Arul ini sebenarnya pernah digarap oleh project band Heroes milik Bhusdeq DRIVE, namun tak pernah dirilis.

Setelah melalui masa sulit dalam rumah tangganya, Arul memutuskan menyempurnakan lirik dan merilisnya melalui Bend Of The Rivers.

Dalam single ini, Arul berperan sebagai composer sekaligus vokalis, sementara Fuad Abdala Datau mengisi akustik gitar sekaligus desain artwork.

Proses produksi “Hidup dan Cinta” digarap serius dengan melibatkan banyak musisi top Indonesia. Rai D’Masiv mengisi bass, Dede Kumala (additional drummer BIP) mengisi drum, serta Lordy Wijaya memainkan keyboard dan piano. Proses aransemen dipimpin Rizky Dewanto sebagai Music Producer.

BacaJuga :

Ifan Seventeen Rilis “Jangan Paksa Rindu (Beda)”, Kisah Cinta yang Tak Lagi Sama

Second Semester Rilis Single “:)”, Curhat Emosional tentang Dighosting

Untuk sektor audio, lagu ini diperkuat oleh Lulud Pambudi sebagai mixing engineer di ZAV Studio dan proses mastering dikerjakan Bennytho Siahaan. Lagu ini direkam di Positopia Lab, dan didistribusikan melalui Soundfresh.id sebagai aggregator.

Fuad menyebut keterlibatan banyak musisi besar membuat kualitas lagu meningkat tajam dari versi demo.

“Hasilnya jauh lebih keren dari ekspektasi kita. Kita benar-benar bersyukur karena banyak musisi hebat yang bantu,” kata Fuad.

Bend Of The Rivers dibentuk pada 2024 oleh Arul dan Fuad yang sehari-hari berkecimpung di dunia musik. Arul merupakan teknisi band yang pernah bekerja untuk Erwin Gutawa Band, PADI, dan DRIVE, serta kini menjadi teknisi vokal Rian D’Masiv.

Ia juga pencipta lagu “Tak Terbalas”, single pertama DRIVE. Sementara Fuad adalah graphic designer dan gitaris reguler yang tampil di Joinkopi, Jakarta Selatan.

Arul berharap “Hidup dan Cinta” dapat memberi semangat bagi pendengarnya.

“Ini kisah nyata gue. Lagu ini tentang afirmasi positif buat orang yang disayang. Pesan gue: jadilah laki-laki sejati yang selalu menjaga pasangan apa pun kondisinya,” tutup Arul.

Single “Hidup dan Cinta” kini tersedia di seluruh digital music platform. (arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: Bend of The RiversmusikMusisi

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Kuota Pupuk Subsidi Bojonegoro 2026 Naik Jadi 130.177 Ton

Berdiri di Jalur Wisata Bromo, PT Makmur Jaya Bidik Pasar Oleh-oleh Susu

Dapur MBG Hadir di Desa Putukrejo Malang, Layanan Gizi Perdesaan Kian Merata

Ifan Seventeen Rilis “Jangan Paksa Rindu (Beda)”, Kisah Cinta yang Tak Lagi Sama

Second Semester Rilis Single “:)”, Curhat Emosional tentang Dighosting

OPINI: Kebijakan Fiskal, Kunci Indonesia Keluar dari Middle Income Trap

Cegah Kecelakaan, Pendekar Pagar Nusa di Gresik Perbaiki Jalan Berlubang

Trofeo All Star Legends di Malang Libatkan 30 UMKM, Sepak Bola Gerakkan Ekonomi Lokal

Berkostum Superhero, Petugas SPPG di Gresik Bagikan MBG ke 2.329 Penerima

Kontraktor Gugat PPK UB Terkait Proyek Gedung FKG Tahap III yang Macet

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Prabowo Beri Penghargaan ke Polri, Analis Apresiasi Peran Kapolri Dorong Swasembada Pangan

Analis Nilai Polri di Bawah Presiden dan Kapolri Disetujui DPR Sesuai Amanat Reformasi

YPTT Bantah Intervensi STM Turen, Tegaskan Hanya Duduki Kantor Yayasan

BERITA LAINNYA

Ifan Seventeen Rilis “Jangan Paksa Rindu (Beda)”, Kisah Cinta yang Tak Lagi Sama

Second Semester Rilis Single “:)”, Curhat Emosional tentang Dighosting

OPINI: Kebijakan Fiskal, Kunci Indonesia Keluar dari Middle Income Trap

Analis Nilai Polri di Bawah Presiden dan Kapolri Disetujui DPR Sesuai Amanat Reformasi

Kapolres Boyolali Pastikan Pengamanan Puncak Hari Desa Nasional 2026

Pemkab Kediri Gandeng PTPN, Akses Jalan Sekolah Rakyat Plosoklaten Segera Dibangun

Bupati Blitar Ajak ASN Terapkan Pola Hidup Sehat Lewat Senam Chi Kung

Bupati Kediri Lantik Lima Kepala Dinas, Soroti Regenerasi Karier ASN

Babinsa Koramil Sambong Blora Latih Baris-berbaris Siswa SMP

Pecahkan Rekor Dunia di SEA Games, Lifter TNI Rizki Juniansyah Naik Pangkat Jadi Kapten

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Viral Truk Tabrak Pagar SMK Turen Malang, YPTT Berikan Klarifikasi

Dualisme Yayasan STM Turen Memanas, Ribuan Siswa Terancam Kehilangan Hak Belajar

YPTT Bantah Intervensi STM Turen, Tegaskan Hanya Duduki Kantor Yayasan

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d