email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Sabtu, 10 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

YPTT Bantah Intervensi STM Turen, Tegaskan Hanya Duduki Kantor Yayasan

by Agung Baskoro
8 Januari 2026

JAVASATU.COM- Konflik dualisme yayasan yang menaungi SMK/ STM Turen dan SMP Bhakti di Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, berdampak pada proses belajar mengajar ribuan siswa. Sebanyak 1.600 siswa terpaksa menjalani pembelajaran daring sejak Kamis (8/1/2026), menyusul situasi sekolah yang dinilai tidak kondusif.

Ketua Yayasan Pendidikan Teknologi Turen (YPTT), Hadi Suwarno Putro. (Foto: ist)

Pihak sekolah sebelumnya menyebut peliburan siswa dilakukan akibat masuknya orang tak dikenal yang disebut sebagai preman ke lingkungan sekolah, sehingga mengganggu aktivitas belajar mengajar.

Menanggapi tudingan tersebut, Ketua Yayasan Pendidikan Teknologi Turen (YPTT), Hadi Suwarno Putro, membantah keras tuduhan intervensi terhadap lembaga pendidikan. Ia menegaskan YPTT tidak pernah mengganggu kegiatan belajar mengajar siswa.

“Saya juga seorang tenaga pendidik. Kami tidak pernah mengganggu proses belajar mengajar. Kami hanya berada di kantor yayasan, tidak pernah mengerahkan preman. Kalau ada yang menilai kami mengganggu, silakan dinilai sendiri,” kata Hadi kepada wartawan, Kamis (8/1/2026).

Hadi menjelaskan, pihaknya hanya menempati kantor yayasan dan tidak pernah menduduki ruang kelas maupun laboratorium. Ia juga menyebut sempat terjadi aksi istigasah yang diikuti ribuan siswa sehari sebelumnya.

“Kemarin kami sempat diminta keluar dari kantor yayasan, tapi kami diam saja. Untuk kegiatan belajar mengajar, sepenuhnya kami serahkan kepada kepala sekolah masing-masing lembaga,” ujarnya.

Terkait peliburan siswa dan sistem daring, Hadi menilai hal tersebut seharusnya menjadi perhatian Dinas Pendidikan, bukan yayasan. Ia mengaku tidak berwenang memanggil kepala sekolah karena berada di ranah dinas.

BacaJuga :

Cegah Kecelakaan, Pendekar Pagar Nusa di Gresik Perbaiki Jalan Berlubang

Berkostum Superhero, Petugas SPPG di Gresik Bagikan MBG ke 2.329 Penerima

“Saya tidak berani memanggil kepala sekolah. Itu ranah Diknas. Apalagi proses hukum masih berjalan. Yang perlu diperhatikan, siapa yang mengangkat guru dan kepala sekolah saat ini berstatus tersangka,” terangnya.

Hadi juga meminta Dinas Pendidikan memanggil seluruh kepala sekolah guna mengklarifikasi konflik dualisme yayasan. Ia menegaskan YPTT tidak pernah mengintervensi lembaga sekolah, meski mengakui adanya perbedaan sikap kepala sekolah dalam konflik tersebut.

“Kalau kepala lembaga memihak yayasan tertentu, silakan saja. Tapi ini akan berpengaruh pada legalitas, termasuk penandatanganan ijazah siswa. Kalau yang mengangkat kepala sekolah berstatus tersangka, itu bisa cacat hukum,” ucapnya.

 

Hadi menyatakan YPTT akan tetap menempati kantor yayasan hingga ada putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap. Menurutnya, langkah tersebut dilakukan untuk menyelamatkan lembaga pendidikan dan kepastian hukum bagi siswa.

“Kami akan tetap menempati kantor yayasan sampai ada putusan. Ini demi menyelamatkan lembaga sekolah. Kalau legalitasnya dipertanyakan, yang kasihan wali murid,” katanya.

Ia menegaskan YPTT merupakan yayasan sah yang telah berdiri sejak 1972, dan berharap wali murid serta masyarakat Turen memahami kondisi tersebut.

Terakhir, Hadi mengungkapkan bahwa pihaknya telah menghadiri pertemuan bersama Muspika Turen terkait konflik dualisme yayasan. Dalam forum tersebut, YPTT berkomitmen agar proses belajar mengajar tetap menjadi prioritas utama.

“Walaupun tidak ada yang mau tanda tangan, pendidikan harus nomor satu. Siswa yang unjuk rasa bukan dari pihak kami. Kami tidak pernah intervensi. Soal daring, itu tanggung jawab kepala sekolah kepada wali murid dan Diknas,” pungkasnya. (agb/arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: Kabupaten MalangKecamatan TurenSTM Turen

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Ifan Seventeen Rilis “Jangan Paksa Rindu (Beda)”, Kisah Cinta yang Tak Lagi Sama

Second Semester Rilis Single “:)”, Curhat Emosional tentang Dighosting

OPINI: Kebijakan Fiskal, Kunci Indonesia Keluar dari Middle Income Trap

Cegah Kecelakaan, Pendekar Pagar Nusa di Gresik Perbaiki Jalan Berlubang

Trofeo All Star Legends di Malang Libatkan 30 UMKM, Sepak Bola Gerakkan Ekonomi Lokal

Berkostum Superhero, Petugas SPPG di Gresik Bagikan MBG ke 2.329 Penerima

Kontraktor Gugat PPK UB Terkait Proyek Gedung FKG Tahap III yang Macet

Analis Nilai Polri di Bawah Presiden dan Kapolri Disetujui DPR Sesuai Amanat Reformasi

Kapolres Boyolali Pastikan Pengamanan Puncak Hari Desa Nasional 2026

Polisi Periksa Lima Saksi Kasus Penabrakan Pagar SMK Turen Malang

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

YPTT Bantah Intervensi STM Turen, Tegaskan Hanya Duduki Kantor Yayasan

Prabowo Beri Penghargaan ke Polri, Analis Apresiasi Peran Kapolri Dorong Swasembada Pangan

Analis Nilai Polri di Bawah Presiden dan Kapolri Disetujui DPR Sesuai Amanat Reformasi

BERITA LAINNYA

Ifan Seventeen Rilis “Jangan Paksa Rindu (Beda)”, Kisah Cinta yang Tak Lagi Sama

Second Semester Rilis Single “:)”, Curhat Emosional tentang Dighosting

OPINI: Kebijakan Fiskal, Kunci Indonesia Keluar dari Middle Income Trap

Analis Nilai Polri di Bawah Presiden dan Kapolri Disetujui DPR Sesuai Amanat Reformasi

Kapolres Boyolali Pastikan Pengamanan Puncak Hari Desa Nasional 2026

Pemkab Kediri Gandeng PTPN, Akses Jalan Sekolah Rakyat Plosoklaten Segera Dibangun

Bupati Blitar Ajak ASN Terapkan Pola Hidup Sehat Lewat Senam Chi Kung

Bupati Kediri Lantik Lima Kepala Dinas, Soroti Regenerasi Karier ASN

Babinsa Koramil Sambong Blora Latih Baris-berbaris Siswa SMP

Pecahkan Rekor Dunia di SEA Games, Lifter TNI Rizki Juniansyah Naik Pangkat Jadi Kapten

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Viral Truk Tabrak Pagar SMK Turen Malang, YPTT Berikan Klarifikasi

Dualisme Yayasan STM Turen Memanas, Ribuan Siswa Terancam Kehilangan Hak Belajar

YPTT Bantah Intervensi STM Turen, Tegaskan Hanya Duduki Kantor Yayasan

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d