JAVASATU.COM-MALANG- Anggota DPRD Kota Malang dari Fraksi Partai NasDem, Dr. Suyadi, S.Pd., M.M., menyampaikan harapannya agar warga Kota Malang diberikan ke-istikamah-an dalam menjalankan ibadah puasa Ramadan 1446 hijriah/2025 masehi serta dilimpahi rahmat dan maghfirah di bulan suci yang penuh berkah ini.

“Mari kita manfaatkan setiap momen Ramadan dengan memperbanyak ibadah, doa, dan berbagi kebaikan. Semoga keberkahan Ramadan menyertai kita semua,” ujar Dr. Suyadi, yang juga merupakan lulusan S3 Universitas Negeri Malang, Jumat (28/2/2025).
Ia juga mengajak seluruh warga Kota Malang untuk menjadikan Ramadan sebagai momentum mempererat kebersamaan, meningkatkan kepedulian sosial, serta memperkuat nilai-nilai keimanan dan ketakwaan.
“Ramadan adalah waktu terbaik untuk introspeksi diri dan memperbanyak amal kebajikan. Saya berharap warga Kota Malang semakin kompak dalam menjaga kebersamaan, saling membantu, dan terus menebarkan kebaikan bagi sesama,” tambahnya.
Sebagai wakil rakyat, Dr. Suyadi juga menegaskan komitmennya untuk terus berjuang demi kesejahteraan masyarakat Kota Malang, khususnya dalam bidang pendidikan dan sosial yang menjadi fokusnya di Komisi D DPRD Kota Malang.
“Mari kita bersama-sama menjadikan Ramadan sebagai bulan penuh manfaat, tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi juga bagi lingkungan sekitar. Semoga kita semua mendapatkan keberkahan dan kebahagiaan di bulan yang suci ini,” tutup pria yang aktif berjuang dalam dunia pendidikan ini. (Saf)