JAVASATU.COM-MALANG- Kawasan Madyopuro akan dikembangkan sebagai destinasi wisata baru yang mendukung pertumbuhan Kota Malang ke arah timur. Langkah ini semakin diperkuat dengan digelarnya event “Madyopuro Mangano”, yang menghadirkan 111 stand UMKM sebagai bagian dari peringatan HUT ke-111 Kota Malang.

Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, menegaskan bahwa pengembangan Madyopuro tidak hanya berfokus pada sektor UMKM, tetapi juga sebagai pintu gerbang wisata Kota Malang yang terkoneksi langsung dengan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) melalui exit tol yang ada di wilayah tersebut.
“Kami ingin Madyopuro berkembang sebagai pusat ekonomi dan wisata, sehingga pertumbuhan Kota Malang tidak hanya terfokus di barat, utara, dan selatan, tetapi juga merambah ke timur,” ujar Wahyu saat menghadiri acara buka bersama warga Madyopuro, Sabtu (8/3/2025).
Untuk itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Malang telah menyiapkan berbagai dukungan untuk mempercepat pengembangan kawasan ini.
Wahyu juga menegaskan bahwa Madyopuro memiliki potensi besar sebagai kawasan ekonomi kreatif berbasis pariwisata.
“Dengan keberadaan event “Madyopuro Mangano”, diharapkan produk UMKM lokal semakin dikenal luas dan mampu menarik kunjungan wisatawan, sekaligus memperkuat posisi Madyopuro sebagai gerbang utama Kota Malang dari arah timur,” pungkasnya. (Jup/Saf)
Wah maringene mancing nang rolak mbayar mesti .