email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Selasa, 13 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Meski Jenderal Bintang Dua, Mayjen TNI Susilo Dinilai Rendah Hati

by Redaksi Javasatu
13 Januari 2026

JAVASATU.COM- Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menilai Mayjen TNI Susilo sebagai sosok pemimpin yang rendah hati meski menyandang pangkat jenderal bintang dua. Penilaian itu disampaikan Wahyu saat menghadiri acara Pengantar Tugas Pembina Malang Tahes Club (MTC) di Hotel Mercure Malang Mirama, Kota Malang, Senin malam (12/1/2026).

(Foto: ist)

Acara tersebut menjadi momen pengantar tugas Mayjen TNI Susilo yang sebelumnya menjabat Panglima Divisi Infanteri (Pangdivif) 2 Kostrad dan kini mengemban amanah baru sebagai Perwira Staf Ahli Tingkat III Kepala Staf Angkatan Darat Bidang Manajemen Sistem Pertahanan Negara (Pa Sahli TK III Kasad Bidang Jemen Sishanneg). Sementara jabatan Pangdivif 2 Kostrad kini dijabat Mayjen TNI Primadi Saiful Sulun, S.Sos., M.Si.

Wali Kota Wahyu mengapresiasi peran Mayjen TNI Susilo selama bertugas di Malang, baik dalam menjaga keamanan wilayah maupun mendukung berbagai program pembangunan daerah.

“Beliau seorang jenderal bintang dua dengan peran strategis di tingkat regional dan nasional, tetapi tetap low profile dan selalu turun langsung ke tengah masyarakat,” ujar Wahyu.

Menurut Wahyu, selama menjabat Pangdivif 2 Kostrad, Mayjen TNI Susilo dikenal aktif bersinergi dengan Pemerintah Kota Malang serta mudah bergaul dengan berbagai elemen masyarakat. Hal tersebut dinilai memberi kontribusi positif terhadap stabilitas keamanan dan kelancaran pembangunan di Kota Malang.

Wahyu juga menegaskan bahwa meski Mayjen TNI Susilo kini bertugas di tempat baru, jalinan komunikasi dan silaturahmi akan tetap terjaga.

“Beliau sudah menjadi bagian dari Kota Malang dan seperti saudara bagi kami. Silaturahmi ini akan terus berlanjut,” katanya.

BacaJuga :

Wali Kota Malang Optimistis K3 Perkantoran dan CSR Meningkat

Eksplor Jogja, Murid SMP YPI Darussalam 1 Cerme Study Tour Sambil Belajar Vlog Digital

Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Malang turut mengapresiasi kiprah Malang Tahes Club (MTC) yang dinilainya konsisten bergerak di bidang sosial dan selalu berjalan beriringan dengan Pemkot Malang. Wahyu mencontohkan keterlibatan MTC dalam penyaluran bantuan sosial bagi korban bencana alam di sejumlah daerah, termasuk di luar Jawa.

“Kehadiran MTC sangat positif dan nyata membantu masyarakat yang membutuhkan. Ke depan, saya berharap program-program sosial MTC terus ditingkatkan agar manfaatnya semakin dirasakan,” tandasnya.

Acara pengantar tugas tersebut berlangsung hangat dan penuh keakraban, mencerminkan kuatnya hubungan antara unsur pemerintah daerah, TNI, dan komunitas masyarakat di Kota Malang. (nuh)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: KostradKota MalangTNIWali Kota Malang

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Meski Jenderal Bintang Dua, Mayjen TNI Susilo Dinilai Rendah Hati

Pemkab Malang Kejar Nilai Kelulusan Rata-rata 9 di Tahun 2026

OPINI: Keterbatasan Kebijakan Fiskal dalam Menjaga Stabilitas Ekonomi Makro

Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat, Target 500 Sekolah hingga 2029

Wali Kota Malang Optimistis K3 Perkantoran dan CSR Meningkat

Eksplor Jogja, Murid SMP YPI Darussalam 1 Cerme Study Tour Sambil Belajar Vlog Digital

Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat, Analis Nilai Langkah Nyata Pendidikan Berkeadilan

Operasi Senyap TNI Selamatkan 18 Pekerja Freeport dari Ancaman OPM di Papua

Wabup Gresik Minta Guru Ubah Cara Mengajar Matematika Agar Tak Menakutkan

AKBP Ramadhan Nasution Resmi Jabat Kapolres Gresik, Gantikan AKBP Rovan Richard Mahenu

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Jumlah Desa Mandiri di Blora Naik Dua Kali Lipat dalam Setahun

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Operasi Senyap TNI Selamatkan 18 Pekerja Freeport dari Ancaman OPM di Papua

AKBP Ramadhan Nasution Resmi Jabat Kapolres Gresik, Gantikan AKBP Rovan Richard Mahenu

BERITA LAINNYA

OPINI: Keterbatasan Kebijakan Fiskal dalam Menjaga Stabilitas Ekonomi Makro

Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat, Target 500 Sekolah hingga 2029

Eksplor Jogja, Murid SMP YPI Darussalam 1 Cerme Study Tour Sambil Belajar Vlog Digital

Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat, Analis Nilai Langkah Nyata Pendidikan Berkeadilan

Operasi Senyap TNI Selamatkan 18 Pekerja Freeport dari Ancaman OPM di Papua

Jumlah Desa Mandiri di Blora Naik Dua Kali Lipat dalam Setahun

TNI dan Warga Gotong Royong Pulihkan Polindes Pascabencana di Aceh Tengah

OPINI: KIP Inovatif, Pendidikan Cerdas untuk yang Salah Sasaran

PWI Jatim Siapkan Lomba Karya Jurnalistik di HPN 2026, Hadiah Piala Prapanca

Atlet Taekwondo Emas SEA Games 2025, Alfi Kusuma Naik Pangkat Jadi Letnan Satu

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Konflik Dualisme Yayasan, 1.600 Siswa STM Turen Malang Terpaksa Libur Sekolah

Dualisme Yayasan STM Turen Memanas, Ribuan Siswa Terancam Kehilangan Hak Belajar

Jumlah Desa Mandiri di Blora Naik Dua Kali Lipat dalam Setahun

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d