email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Kamis, 8 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Putus Rantai Kemiskinan Lewat Sekolah Rakyat, Kota Probolinggo Jadi Pelopor

by Redaksi Javasatu
14 April 2025

JAVASATU.COM-PROBOLINGGO- Pemerintah terus mencari cara konkret untuk memutus rantai kemiskinan antargenerasi. Salah satu langkah terobosannya adalah melalui pendirian Sekolah Rakyat, program prioritas nasional yang menyasar anak-anak dari keluarga miskin. Kota Probolinggo menjadi salah satu daerah pelopor yang menyatakan kesiapannya, dengan memanfaatkan Rusunawa Baru Kronong sebagai lokasi belajar.

Menteri Sosial Saifullah Yusuf. (Foto: Kemensos.go.id)

Dikutip dari laman Kemensos.go.id, Menteri Sosial Saifullah Yusuf meninjau langsung kondisi rusunawa tersebut, Minggu (13/4/2025), dan menyatakan bahwa bangunan itu siap menampung empat rombongan belajar.

“Kalau gedung ini untuk empat rombel, saya kira sudah siap. Tinggal memastikan sarana penunjangnya dalam dua bulan ke depan,” ujar Saifullah Yusuf, yang akrab disapa Gus Ipul.

Perlu diketahui, program Sekolah Rakyat dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto, dengan target awal mendirikan 200 sekolah di seluruh Indonesia. Sekolah ini diperuntukkan bagi anak-anak dari keluarga miskin yang terdaftar dalam Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN), dan disiapkan sebagai lembaga pendidikan berasrama dengan pembinaan menyeluruh; dari akademik, karakter, hingga kebutuhan dasar seperti makan dan tempat tinggal.

Wali Kota Probolinggo, Aminuddin, menyambut program ini dengan antusias dan menyatakan dukungan penuh, termasuk penyediaan tenaga pengajar dan pelibatan masyarakat dalam proses seleksi.

“Sekolah Rakyat bukan hanya pendidikan gratis, ini investasi masa depan. Anak-anak dari keluarga miskin harus mendapat akses yang sama, dan ini pintu keluar dari ketergantungan bantuan jangka panjang,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa Pemkot akan memastikan seleksi dilakukan secara objektif dan tepat sasaran, sekaligus memberdayakan para orang tua agar bisa mandiri.

BacaJuga :

Presiden Prabowo: Bangsa Tak Merdeka Jika Pangan Masih Impor

Panen Perdana di Turen, Bupati Malang Ajak Generasi Muda Terjun ke Pertanian

Probolinggo menjadi salah satu daerah tercepat yang merespons program ini. Dari 280 usulan di seluruh Indonesia, kota ini sudah menyiapkan lahan dan bangunan yang layak. Sekolah Rakyat di Probolinggo akan menampung dua hingga empat kelas, masing-masing berisi 25 siswa.

Dengan fasilitas penuh dan pendekatan pendidikan holistik, Sekolah Rakyat diharapkan bukan hanya mencetak lulusan berprestasi, tapi juga menjadi solusi jangka panjang untuk memutus siklus kemiskinan. (Tik/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: KemensosSekolah Rakyat

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Presiden Prabowo: Bangsa Tak Merdeka Jika Pangan Masih Impor

Panen Perdana di Turen, Bupati Malang Ajak Generasi Muda Terjun ke Pertanian

Jejak Spiritual Nyai Ageng Pinatih, Rebo Awal Jadi Perekat Warga dan Mahasiswa UNAIR

LP Maarif NU Dukun Satukan Langkah Madrasah Lewat Rakor Akhir Tahun

APBD Bojonegoro 2026 Rp 6,49 Triliun, Kesehatan hingga Infrastruktur Jadi Prioritas

Pangkoopsud II Pimpin Sertijab Tiga Komandan Lanud di Makassar

Bakamla Pulangkan Enam Nelayan WNI yang Terdampar di Perairan Timor Leste

Peran TNI Wujudkan Swasembada Pangan Nasional Diapresiasi Presiden Prabowo

Polisi Bakar Arena Judi Sabung Ayam di Sumberpucung Malang

Jagung Jadi Andalan Gresik Utara, Panceng Disiapkan Jadi Lumbung Pangan

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Dualisme Yayasan STM Turen Memanas, Ribuan Siswa Terancam Kehilangan Hak Belajar

Jejak Spiritual Nyai Ageng Pinatih, Rebo Awal Jadi Perekat Warga dan Mahasiswa UNAIR

Sidang Gugatan Wanprestasi Developer Perumahan di Kediri, Kuasa Hukum Tegaskan Tidak Cari Untung

Diskopindag Kota Malang Fasilitasi Sertifikasi ISO Pabrik Rokok

BERITA LAINNYA

Presiden Prabowo: Bangsa Tak Merdeka Jika Pangan Masih Impor

Pangkoopsud II Pimpin Sertijab Tiga Komandan Lanud di Makassar

Bakamla Pulangkan Enam Nelayan WNI yang Terdampar di Perairan Timor Leste

Peran TNI Wujudkan Swasembada Pangan Nasional Diapresiasi Presiden Prabowo

Sidang Gugatan Wanprestasi Developer Perumahan di Kediri, Kuasa Hukum Tegaskan Tidak Cari Untung

Babinsa di Blora Latih PBB Siswa SDN 5 Jepon, Tanamkan Disiplin Sejak Dini

Tower Telekomunikasi Tak Berizin di Parengan Tuban Disegel Satpol PP

Bupati Pasuruan Temui Pedagang Eks Pasar Gondanglegi, Ini Responsnya

Dandim 0721/Blora Lepas 34 Prajurit Purna Tugas

Apresiasi Tokoh Lintas Agama Warnai Sukses Operasi Lilin Candi 2025 di Jateng

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Viral Truk Tabrak Pagar SMK Turen Malang, YPTT Berikan Klarifikasi

Strategi Disdik Jatim di 2026: Jamin Anggaran Pendidikan 20% Tetap Jadi Prioritas Utama

Dualisme Yayasan STM Turen Memanas, Ribuan Siswa Terancam Kehilangan Hak Belajar

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d