JAVASATU.COM-GRESIK- Ketua Dekranasda Jawa Timur (Jatim), Arumi Bachsin mengagumi arsitek bangunan Gajah Mungkur di Kelurahan Kebungson Kecamatan/Kabupaten Gresik.

Kekaguman Arumi terucap saat berkunjung ke Rumah Batik Gajah Mungkur di kelurahan tersebut didampingi Ketua Dekranasda Kabupaten Gresik, Nurul Haromaini Ali Fandi Akhmad Yani pada Senin (7/8/2023).
“Kagum arsitek bangunannya. Takjub kelestarian bangunan bersejarah yang terawat. Kagum juga untuk pemanfaatannya sebagai tempat barang seni budaya berupa batik dan lain lain. Semoga menjadi pemenang di Anugerah Pesona Indonesia 2023 kategori Cinderamata,” ucap Arumi.
Nurul Haromaini Ali Fandi Akhmad Yani berharap produk Batik Gajah Mungkur dapat menjadi cinderamata khas Gresik.
“Dapat mengharumkan nama Gresik sektor pariwisata di kancah Nasional,” ujar Ning Nurul sapaan akrabnya.

Sementara itu, Lurah Kebungson, Fither Kuntajaya menuturkan, semakin banyak tokoh nasional yang hadir di sini, semakin menambah semangat dan meningkatkan optimis bagi Pokdarwis Kebungson.
“Iya ini juga menjadi salah satu penambahan rasa optimis bagi Pokdarwis Kebungson dalam mempersiapkan tata kelola destinasi Heritage Kampung Lawas Kebungson Heart of Bandar Grissee sesuai Nawa Karsa bapak Bupati Gresik H. Fandi Akhmad Yani dan ibu Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah,” ungkap Fither.

Dalam kunjungan ini, hadir pula staf OPD Disparekrafbudpora Gresik, Diskoperindag Gresik, staf kecamatan Gresik dan Pokdarwis Kebungson. (Bas/Arf)