Javasatu,Gresik- Puluhan guru Sekolah Dasar (SD) di Gresik yang tergabung dalam Kelompok Kerja Guru (KKG) mata pelajaran Bahasa Inggris, saat ini banyak yang menganggur.

Ngatijan pembina KKG mengatakan, sejak berlakunya kurikulum 2013, pelajaran Bahasa Inggris untuk SD tidak lagi menjadi mata pelajaran (mapel) di sekolah.
“Akibatnya banyak guru anggota kita yang tidak mendapatkan jam mengajar, sehingga tidak bisa lagi mengajarkan Bahasa inggris di sekolah,” ujar Ngatijan.
Diakuinya, memang ada sedikit solusi, mereka bergabung ke SMP. Namun masalahnya, di setiap SMP sudah ada guru mapel Bahasa Inggris serta jam mengajarnya juga dikurangi
Ketua KKG Kadek Ayu menambahkan, akibat tidak adanya jam mengajar, mereka tidak mendapat tunjangan sertifikasi.
KKG menilai, Peraturan Bupati (Perbup) yang lama kurang mendukung. Untuk itu pihaknya berharap Pemkab Gresik baru ini, membuat Perbup yang baru untuk menguatkan mereka bisa mengajar kembali. (Bas/Arf)
Comments 5