JAVASATU.COM-MALANG- Menyuguhkan hiburan menyanyi dan menari menjadi kunci bagi komunitas Arema Sing & Dance pimpinan Bambang Gie untuk tetap eksis di jagad hiburan Malang Raya.
Komunitas ini berdiri pada tanggal 11 Januari 2020 lalu, artinya hingga sekarang umur Arema Sing & Dance telah berumur lebih dari dua tahun.
Hingga saat ini, jumlah anggota yang telah bergabung di dalam komunitas ini mencapai sekitar 50 orang. Dengan ketua komunitas Bambang Gie, Sekretaris Entin dan Bendahara Ira.
“Moto kami adalah tetap membina komunikasi dalam komunitas sehingga bisa tercipta suasana yang penuh kekeluargaan,” jelas Bambang Gie.
Secara rutin, komunitas Arema Sing & Dance juga melakukan olah vokal terhadap para anggotanya untuk memperbaiki kualitas bernyanyinya.
“Kita berpindah-pindah untuk latihan. Seminggu sekali kita berkumpul.” tambah sang Ketua Komunitas.
Tidak hanya tentang bernyanyi dan dance, dengan terbentuknya komunitas Arema Sing & Dance, banyak hal yang telah dilakukan. Diantaranya seperti sambang panti jompo dan panti asuhan. Sesekali kadang juga berwisata bersama para anggota.
“Suasana di tempat kami sengaja kami ciptakan senyaman mungkin, sehingga para anggotanya betah.”
Komunitas ini terbuka bagi siapa saja yang ingin bergabung. Bisa langsung menghubungi Ketua AREMA SING & DANCE, Bambang Gie di 081-2526-4869. (Jks/Swh)
Semangat Arema nomer satu